Gebrakan Akhir Tahun, Rihanna Punya Dua Kejutan untuk Penggemar

Akhir tahun 2018 tampaknya akan ditutup dengan karya-karya dari Rihanna.

Tinwarotul Fatonah | Uni Irmagani | MataMata.com
Kamis, 23 Agustus 2018 | 12:05 WIB
Rihanna. (Instagram/badgalriri)

Rihanna. (Instagram/badgalriri)

Matamata.com - Film dokumenter penyanyi Rihanna direncanakan akan tayang pada Oktober mendatang.

Film yang belum diumumkan judulnya ini disutradarai oleh Peter Berg yang juga director film Deepwater Horizon dan Hancock.

NME melaporkan, film dokumenter Rihanna akan menceritakan kehidupan nyata dan cerita tanpa filter pelantun Diamonds itu.

Menurut Peter Berg, Rihanna adalah wanita yang memiliki bakat luar biasa, etika kerja dan visi. Kisah hidup dan karakter Rihanna menarik Peter Berg untuk dibuat film dokumenter.

''Saya pikir dia adalah wanita muda yang luar biasa dan itu benar-benar semacam profil yang cukup komprehensif tentang apa yang membuat dia memiliki bakat seperti ini. Etika kerja, bakat, keberuntungan, keramaian, visi. Dia benar-benar wanita yang sangat menarik,'' kata Berg pada Slash Film.

Rihanna. (Instagram/badgalriri)
Rihanna. (Instagram/badgalriri)

 

Sebelumnya, pada tahun 2012 Peter Berg pernah menggandeng Rihanna bermain di filmnya berjudul Battleship.

Di film itu, Rihanna berperan sebagai Petty Officer Cora 'Weps' Raikes.

Ini bukanlah film pertama bagi Rihanna. Ia juag bergabung dalam film Oceans Eight yang telah rilis tahun ini.

Rihanna juga bermain dalam film Valerian yang rilis pada tahun 2017.

Baca Juga: 4 Kedekatan Sabrina Chairunnisa dengan Keluarga Deddy Corbuzier

Kabarnya, saat ini Rihanna tengah menjalani syuting bersama Donald Glover dalam film Guava Island.

Rihanna juga tengah mengerjakan dua album barunya. Ya, dua album sekaligus. Rihanna terakhir kali merilis album pada tahun 2016 bertajuk ANTI.

Dua album yang direncanakan rilis tahun ini disebut dipicu karena ketidakpuasan Rihanna atas sepak terjang album kedelapannya, ANTI.

Jadi, tahun ini akan ada dua kejutan sekaligus dari Rihanna, film dokumenter dan dua album baru.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Magdolin Boukhary tampil di MEYS 2025 dengan pesan inspiratif tentang kepemimpinan beretika dan peran pemuda Muslim meng...

world | 11:58 WIB

Manal Boujnir tampil memukau di MEYS 2025 dengan pesan visioner tentang aksi iklim dan peran penting pemuda Muslim dalam...

world | 11:50 WIB

Nida Saithi, profesional hukum asal Inggris, tampil di MEYS 2025 dengan pesan literasi hukum dan kepemimpinan etis yang ...

world | 15:41 WIB

Konsul Ekonomi di KJRI Jeddah, Arab Saudi, Joneri Alimin tampil di MEYS 2025 dengan paparan diplomasi ekonomi yang mengi...

world | 15:32 WIB

YBB resmi menutup MEYS 2025 di Makkah dengan pengumuman pemenang berbagai kategori, sekaligus menegaskan peran pemuda Mu...

world | 15:19 WIB

MEYS 2025 resmi dibuka di Makkah dengan ibadah Umrah bersama delegasi dunia sebagai simbol persatuan dan spiritualitas....

world | 15:12 WIB

Konflik antara Rusia dan Ukraina kembali memanas setelah serangkaian serangan drone Ukraina berhasil menimbulkan kerugia...

world | 11:30 WIB

Rapper ternama Travis Scott kembali menjadi sorotan usai penampilannya di panggung Coachella 2024 menuai kontroversi. Bu...

world | 20:30 WIB

Aktor legendaris Bollywood, Shah Rukh Khan, akhirnya menyapa publik dunia dengan penampilan perdananya yang memesona di ...

world | 17:30 WIB

Kate Middleton, Putri Wales, kembali menjadi perhatian publik setelah tampil dengan gaya rambut anyar menjelang hari ist...

world | 08:29 WIB