Seleb
10 Tahun Menikah, Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty Unggah Kenangan
Tak hanya mengunggah foto kenangan 10 tahun, kalimat romantis dituliskan keduanya untuk saling memuji.

Matamata.com - Pernikahan Ussy Sulistiawaty dengan Andhika Pratama hampir tak pernah ada gosip miring. Mereka selalu mesra dalam setiap kesempatan.
Tak terasa Ussy sudah 10 tahun dinikahi presenter 35 tahun itu. Lewat Instagram, Ussy membagikan foto pernikahannya dan menuliskan kalimat romantis.

"Hari ini tepat 10 tahun yang lalu, kau nikahi aku dengan segala kekurangan ku, kau cintai aku dengan segala keterbatasan ku, kau manjakan aku dengan segala kejelekan ku," tulis Ussy.
"Hari ini tepat 10 tahun yang lalu.. aku berjanji kepada Allah SWT utk slalu menjaga pernikahan ini.. menjaga hati ini.. menjaga cinta ini.. menjaga keluarga ini.. menjaga rumah tangga ini..untuk bahagia.. selamanya ..dengan mu," lanjutnya.
Artis 40 tahun itu merasa bersyukur mendapatkan suami seperti Andhika. Tapi yang paling ia syukuri adalah Andhika yang selalu jadi ayah yang baik bagi anak-anaknya.

"hari ini tepat 10 tahun yg lalu. tak hentinya aq bersyukur .. bahwa aq.. Amel..Ara.. akhirnya memiliku mu.. laki2 hebat.. laki2 yg sangat bertanggung jawab.. laki2 yg slalu mengutamakan ku dan anak2 dibanding dirinya sendiri..laki2 yg tau bagaimana cara menjaga hati pasangannya.. laki2 yg slalu berkorban demi istri dan anak2 nya," puji Ussy.
"Hari ini tepat 10 tahun yang lalu.. lagi dan lagi.. 21.1.12 cinta ku akan selalu jadi milikmu.. hati ini akan selalu menjadi milikmu..," imbuhnya.
Di akhir tulisannya, Ussy menegaskan bahwa dirinya selalu mencintai Andhika apa adanya.
"Selamat hari pernikahan yang ke 10 tahun Andhika pratama subagyo.. aku cinta kamu dulu.. sekarang.. dan selamanya," tutur Ussy.
![Andhika Pratama dan Ussy Sulistiawaty. [Instagram]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/12/20/96233-andhika-pratama-dan-ussy-sulistiawaty.jpg)
Melihat kolom komentar, Andhika Pratama membalas postingan Ussy dengan kalimat yang tak kalah romantis.
"10 tahun yang lalu ga punya ekpektasi banyak kedepannya mau gimana.. ternyata dalam 10 tahun dikasih kehidupan perkawinan yang melebihi apa yg dibayangkan sebelumnya.. ALLAH MAHA BAIK, alhamdulillah dengan segala kelebihan dan kekurangan kita sanggup sejauh ini..," tulis Andhika.
"Jalan kedepan masih panjang , jgn dipikir rintangannya tapi mending kita tunggu kejutan dari ALLAH lagi buat kita. Jaga mata, jaga hati, i love you more more & more," tutupnya.
Hot Video
Berita Terkini

Sinopsis Money Heist: Korea - Joint Economic Area, Drama Remake Serial Spanyol Dibintangi Yoo Ji Tae Cs
Penggemar drama Korea bersiaplah, Money Heist Korea tayang bulan depan. Yuk intip sinopsisnya!

11 Potret Wika Salim Liburan Bareng Keluarga di Bali, Gayanya Stylish Abis!
Wika Salim mengajak keluarga besarnya untuk menikmati indahnya Pulau Dewata.

Jesse Choi Mualaf Sebelum Nikahi Maudy Ayunda, Berikut Waktu dan Lokasi saat Mengucapkan 2 Kalimat Syahadat
Sebelumnya, pria berdarah Korea itu disebut tak memeluk agama apapun.

Foto-Foto Pernikahan Maudy Ayunda, Momen Sakral Siraman hingga Akad
Rentetatn prosesi pernikahan Maudy Ayunda dari pengajian, siraman, midodareni hingga akad nikah.

Suami Maudy Ayunda Ternyata Atheis, Masuk Islam Dua Bulan Lalu
Sebelum memeluk Islam, Jesse Choi tak beragama.

Maudy Ayunda Bagikan Momen Sakral Akad Nikah, Baim Wong Dimintai Uang
Maudy Ayunda bagikan momen akad nikahnya dengan Jesse Choi yang sakral lewat unggahan di akun Instagramnya, Baim Wong didatangi pasutri bermobil yang meminta uang padanya.

Teddy Pardiyana Ancam Akan Laporkan Rizky Febian, Diduga Telah Ambil Alih Bisnis Kos Mendiang Lina
Teddy menilai apa yang diduga dilakukan Rizky Febian sangat tidak etis.

Tunjukkan Sariawan di Bibir yang Tak Kunjung Sembuh, Wajah Pevita Pearce Tanpa Make Up Disorot
Para netizen juga menyarankan beberapa tindakan untuk mengobati sariawan.

10 Artis Menikah Diam-diam, Ada Maudy Ayunda yang Dinikahi Pria Korea
Gelar pernikahan secara tertutup, para artis ini sempat bikin heboh saat ketahuan sudah nikah

Angelina Sondakh Legowo Dipanggil Koruptor: Aku Udah Biasa Dihina Bertahun-tahun
Angelina Sondakh membagikan cerita soal pahitnya kenyataan hidup sebagai mantan napi koruptor.