Dinar Candy Jalani Wajib Lapor Perdana, Deg-degan sampai Tak Doyan Makan

"Deg-deganlah, orang belum makan dari kemarin," ujar Dinar Candy.

Tinwarotul Fatonah | Evi Ariska | MataMata.com
Senin, 09 Agustus 2021 | 20:56 WIB
Dinar Candy jalani wajib lapor di kantor polisi. (Matamata.com/Evi Ariska)

Dinar Candy jalani wajib lapor di kantor polisi. (Matamata.com/Evi Ariska)

Matamata.com - Dinar Candy pada Senin (9/8/2021) perdana menjalani wajib lapor terkait kasus tindakan pornografi di Polres Metro Jakarta Selatan. Tak sendiri, Dinar Candy ditemani kuasa hukumnya, Fahmi Bachmid dan sang asisten, Ajay. 

Perempuan 28 tahun itu tiba di Polres Metro Jakarta Selatan pukul 18.50 WIB. Dinar Candy mengenakan baju warna kuning dan dipadukan cardigan berwarna coklat. 

Dinar Candy dan kuasa hukumnya [MataMata.com/Evi Ariska]
Dinar Candy dan kuasa hukumnya [MataMata.com/Evi Ariska]

Tak berkomentar panjang lebar, wajib lapor perdana ini Dinar Candy hanya mempersiapakan mental. 

"Baik. Siapin mental," kata dinar Candy di Polres Metro Jakarta Selatan, Senin (9/8/2021).

Dinar Candy mengaku gugup menjalani wajib lapor untuk pertama kalinya. Mengejutkannya, sejak kemarin ia rupanya belum makam. 

Dinar Candy. (MataMata.com/Ismail)
Dinar Candy. (MataMata.com/Ismail)

"Deg-deganlah, orang belum makan dari kemarin. Ntar ya beb," imbuhnya 

Masalah ini berawal saat Dinar Candy mengunggah foto maupun video berbikini di jalan pada Rabu (5/8/2021).  

Dinar Candy mengenakan bikini merah dengan membawa poster bertuliskan "Saya stres karena PPKM diperpanjang". 

Malam harinya, sahabat Nikita Mirzani ini langsung diciduk polisi di rumah temannya di kawasan Fatmawati, Jakarta Selatan.

Dinar Candy pakai bikini di jalan. (Instagram/dinar_candy)
Dinar Candy pakai bikini di jalan. (Instagram/dinar_candy)

Dinar diperiksa polisi lebih dari 24 jam dan kemudian ditetapkan menjadi tersngka dalam kasus pornografi dan pelanggaran UU ITE.

Baca Juga: Deddy Corbuzier Soroti Dinar Candy Jadi Tersangka: Pornoaksinya di Mana?

Kendati begitu, Dinar Candy diperbolehkan pulang lantaran diangagp bersikap kooperatif. Tapi Dinar dikenakan wajib lapor dua kali dalam seminggu.  

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB