(Dari kiri ke kanan) Bastian, Aldi, Kiki eks Coboy Junior. (Matamata.com/Ismail)
Matamata.com - Bastian Steel meminta doa kepada para penggemar agar grup musik CJR bisa bikin konser reuni. Penuh harap, Bastian ingin berkarya bersama mantan rekannya di CJR kembali.
"Doain aja pokoknya gua, Kiki, Aldi, Iqbaal bisa berkarya lagi," ujar Bastian Steel, saat ditemui di Kawasan Senayan, Jakarta Pusat, Senin (17/5/2021).

Pemilik nama lengkap Bastian Bintang Simbolon ini menjelaskan alasannya ingin membuat konser reuni CJR. Satu di antaranya dia mau mengobati kerinduan para penggemar.
"Semua fans kangen, kami juga sebagai orang yang masih dikangenin orang-orang nggak mungkin dong cuma diem aja," ucap Bastian Steel.
"Pastinya kami pengen ngasih sesuatu yang bisa dinikmatin entah itu lagu atau apa," imbuhnya lagi.
![Mantan personel Coboy Junior atau CJR [YouTube/Teuku Ryzki]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2021/03/16/72630-mantan-personel-coboy-junior-atau-cjr-youtubeteuku-ryzki.jpg)
Bastian Steel memastikan hubungannya dengan para mantan personel CJR masih baik-baik saja. Mereka bahkan masih sering nongkrong bareng.
"Aman (komunikasi), gua masih sering nongkrong kadang seminggu sekali ganti-gantian," kata Bastian Steel.
Sebelumnya CJR menuai sorotan saat tampil di vlog Teuku Ryzki alias Kiki. Di situ, mereka hadir dengan personel lengkap.
Dalam video itu, Iqbaal Ramadhan cs membahas soal kehidupan masa lalu mereka saat sama-sama berkarier sebagai grup yang awalnya bernama Coboy Junior.
Baca Juga: Begini Hubungan Iqbaal Ramadhan dengan 3 Eks CJR Sekarang