Diam-diam Henny Rahman dan Zikri Daulay Sudah Cerai, Kenapa?

Henny Rahman dan Zikri Daulay resmi cerai 1 Maret 2021 lalu.

Sabtu, 27 Maret 2021 | 19:12 WIB
Zikri Daulay dan Henny Rahman. (Instagram/hennyyrahman)

Zikri Daulay dan Henny Rahman. (Instagram/hennyyrahman)

Matamata.com - Henny Rahman mendadak mengumumkan perceraian dengan Zikri Daulay. Pengumuman pisah ini dibarengi dengan postingan Henny Rahman yang menggandeng tangan aktor Zikri Daulay. Meski baru diumumkan, perceraian itu ternyata sudah diputuskan awal Maret lalu.

"Per tanggal 1 Maret 2021, aku dan bang Zikri sudah resmi bercerai. Kami bukan suami istri lagi baik secara agama maupun negara," tulis Henny Rahman di Instagram, Sabtu (27/3/2021).

Perihal masalah yang dihadapi pasangan yang menikah pada 2018 itu, Henny Rahman menolak membagikannya kepada publik.

"Cukup kami berdua yang tahu. Segala macam omongan dari luar sana yang datangnya bukan dari saya, tolong jangan dipercaya," tutur ibu satu anak ini.

Zikri Daulay dan Henny Rahman. (Instagram/hennyyrahman)
Zikri Daulay dan Henny Rahman. (Instagram/hennyyrahman)

"Kami minta maaf yang sebesar-besarnya atas berita ini. Tapi ini sudah jalan dari Allah," imbuhnya.

Meski berstatus sebagai mantan suami istri, namun pasangan ini sepakat menjaga hubungan baik sebagai orangtua atas anak-anak mereka.

"Menjaga hubungan sebagai orangtua untuk Zayn dan sebagai keluarga, Zayn tidak akan pernah kekurangan cinta dan kasih sayang dari orangtuanya," tuturnya.

Keputusan serupa untuk menjadi orangtua yang baik untuk sang buah hati juga dituliskan Zikri Daulay.

"Kami akan terus bersama dalam tugas yang luar biasa untuk terus menjadi orangtua," tulis aktor 25 tahun itu.

Pesinetron Dear Nathan ini tak menepis keputusannya berpisah dengan sang istri menjadi hal tersulit dalam hidup.

Baca Juga: Zikri Daulay Buka Suara Usai Istri Lepas Hijab, Singgung Tuduhan Selingkuh

"Ini adalah keputusan berat. Namun terbaik bagi kami berdua. Mungkin sudah jalannya dari Allah," imbuhnya.

Postingan Henny Rahman. (Instagram/@hennyyrahman)
Postingan Henny Rahman. (Instagram/@hennyyrahman)

Kabar retaknya rumah tangga Zikri Daulay dan Henny Rahman berawal dari unggahan selebgram 26 tahun itu yang melepas jilbab.

Menyertai unggahan itu, Henny Rahman curhat untuk menyudahi sesuatu. Di sinilah netizen curiga mengenai rumah tangga dengan bintang film Lima Penjuru Masjid ini.

"Cukup. Makasih rasa sakitnya," tulis Henny Rahman, Jumat (26/2/2021).

Spekulasi soal kehadiran orang ketiga dalam rumah tangganya muncul. tapi isu ditampik Zikri Daulay. "Kalau ada tuduhan orang ketiga, insya Allah nggak ada kok," jelas Zikri Daulay.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB