Teddy Disebut Minta Rp750 Juta ke Rizky Febian Harta Warisan Lina Jubaedah

Teddy disebut minta Rp500 juta dari harta warisan Lina Jubaedah dan Rp250 juta untuk umrah.

Tinwarotul Fatonah | Herwanto | MataMata.com
Sabtu, 06 Maret 2021 | 21:50 WIB
Teddy suami Lina gendong bayinya saat digeledah polisi. (Matamata.com/Herwanto)

Teddy suami Lina gendong bayinya saat digeledah polisi. (Matamata.com/Herwanto)

Matamata.com - Teddy Pardiyana, suami dari almarhum Lina Jubaedah disebut-sebut minta Rp500 juta sebagai jatah warisan sang istri.

"Pak Teddy minta harta segala macam, Pak Teddy minta Rp500 juta," kata kuasa hukum Rizky Febian, Fery Hudaya, ditemui di kawasan Bekasi, Jawa Barat, Sabtu (6/3/2021).

Bukan cuma itu, menurut Fery, Teddy juga minta Rp 250 juta. Teddy berdalih, Lina sewaktu masih hidup pernah berjanji kepadanya.

Rekaman CCTV (kiri) Lina Jubaedah (kanan). (Istimewa/Youtube Hotman Paris)
Rekaman CCTV (kiri) Lina Jubaedah (kanan). (Istimewa/Youtube Hotman Paris)

"Dia juga minta Rp250 juta. Karena janji almarhumah untuk umrah beberapa orang," ujar Fery.

Sehingga total duit yang diminta Teddy dari Rizky Febian senilai Rp750 juta.

Soal janji Lina ini, Rizky Febian tak akan percaya begitu saja. Fery lebih dulu bakal minta bukti pada Teddy.

"Kami pertanyakan soal itu. Nanti kami lihat terkait janji almarhumah, kalau ada saksi akan kami jalankan," kata Fery.

Minggu (7/3/2021), Rizky akan bertemu dengan Teddy di Bandung, Jawa Barat. Fery mengatakan semua akan dibahas dalam pertemuan tersebut.

Rizky Febian. (Youtube/WAWEntertainment)
Rizky Febian. (Youtube/WAWEntertainment)

Selain soal harta warisan, Teddy diakui Fery juga mau mengungkit laporan kematian Lina Jubaedah di Polrestabes Bandung yang dibuat Rizky dulu.

Seperti diketahui, bibit perseteruan anak-anak Sule dengan Teddy berawal saat Lina Jubaedah meninggal dunia. Ketika itu, Rizky menilai ada yang janggal dari kematian sang bunda sehingga membuat laporan di Polrestabes Bandung.

Baca Juga: Ajak Ketemuan Rizky Febian, Teddy Ingin Ungkit Warisan hingga Kematian Lina

Menindaklanjuti laporan Rizky, polisi sampai membongkar makam Lina untuk melakukan otopsi. Hasil pemeriksaan, Lina dinyatakan meninggal karena sakit, bukan dibunuh.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB