Matamata.com - Angel Lelga tak mau ambil pusing dengan putusan penangguhan penahanan Vicky Prasetyo yang dikabulkan. Ia melalui kuasa hukumnya, Rudi Kabunang sekali lagi mengingatkan Vicky soal persidangan yang terus berjalan.
"Karena persidangan kan masih berjalan," kata Rudi Kabunang kepada Matamata.com, Jumat (18/9/2020).
![Presenter Vicky Prasetyo berjalan keluar saat bebas dari Rutan Salemba, Jakarta Pusat, Kamis (17/9). [Suara.com/Alfian Winanto]](https://media.suara.com/pictures/653x366/2020/09/17/59421-vicky-prasetyo-suaracomalfian-winanto.jpg)
Menurut Rudi, keluarnya Vicky dari Rutan Salemba bukan akhir dari proses hukum yang tengah dihadapi. Dia menegaskan bahwa penahanan Vicky cuma ditangguhkan.
Baca Juga: Vicky Prasetyo Bebas dari Penjara, Begini Reaksi Angel Lelga