Lihat Video Penusukan Syekh Ali Jaber, Deddy Corbuzier: Saya Merinding

Hal ini yang bikin Deddy Corbuzier merinding dengan kasus penusukan Syekh Ali Jaber.

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Kamis, 17 September 2020 | 10:35 WIB
Syekh Ali Jaber dan Deddy Corbuzier. (Instagram)

Syekh Ali Jaber dan Deddy Corbuzier. (Instagram)

Matamata.com - Deddy Corbuzier mengomentari video penusukan Syekh Ali Jaber belum lama ini. Hal ini langsung disampaikannya di hadapan sang dai pada podcastnya yang tayang Rabu (16/9/2020).

Di situ Deddy mengaku merinding saat melihat video penusukan Syekh Ali Jaber yang ditunjukkan oleh sahabatnya, Gus Miftah.

Deddy Corbuzier. (YouTube)
Deddy Corbuzier. (YouTube)

"Terus terang saya nonton videonya dari Gus Miftah, saya merinding," ungkap ayah Azka Corbuzier ini dengan satu alasan.

Deddy menyoroti penusukan oleh oknum yang kini masih diproses polisi itu ada motif pembunuhan. Hal ini karena terlihat pelaku sebenarnya mengincar leher Syekh Ali Jaber untuk ditikam.

"Pikiran saya pada saat menonton itu adalah ini orang niatnya (tadinya saya berpikir) ke leher. Saya lihat Syekh itu reflek gerak," kata Deddy.

Fakta Deddy Corbuzier. (Instagram/@mastercorbuzier)
Fakta Deddy Corbuzier. (Instagram/@mastercorbuzier)

Ia pun meminta Syekh bercerita soal kronologi kejadian agar bisa meluruskan pikiran orang-orang agar tidak salah sangka. Termasuk bagaimana penjagaan di acara tersebut.

Syekh Ali Jaber pun dengan rinci menceritakan kejadiannya yang sunggu tak diduga-duga itu. Menurutnya, tak ada yang menyangka kalau akan ada oknum melakukan penusukan sampai naik ke atas panggung acara.

Ketika itu, Syekh menceritakan sedang berinteraksi dengan jamaah yang tepatnya ada di depan dan bagian kiri panggung. Sementara itu, bagian kanan panggung adalah jalan.

Syekh Ali Jaber dan Gus Miftah. (YouTube)
Syekh Ali Jaber dan Gus Miftah. (YouTube)

Pelaku tiba-tiba muncul dari kanan, awalnya dipikir Syekh akan meminjamkan handphone yang memang dia minta untuk selfie dengan seorang anak perempuan dan ibunya yang dapat hadiah umrah darinya. Namun ternyata malah terjadi penusukan tersebut.

Syekh Ali Jaber pun menegaskan kalau kasus penusukannya itu dimanfaatkan golongan tertentu. Termasuk oknum agama atau politik.

Baca Juga: Syekh Ali Jaber soal Pelaku: saat Itu yang Saya Pikirkan Menyelamatkan Dia

Ia punya jawaban bijak yang langsung bikin Gus Miftah terkagum-kagum sampai bilang MasyaAllah.

Syekh Ali Jaber (MataMata.com/Madinah)
Syekh Ali Jaber (MataMata.com/Madinah)

"Saya lebih baik korban sendiri daripada korbankan umat," ucap Syekh. "Saya bicara apa adanya. Bukan basa-basi," tambahnya.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB