Raffi Ahmad dan Nagita Slavina [Herwanto/Matamata.com]
Matamata.com - Raffi Ahmad dan Nagita Slavina memiliki puluhan pekerja di kantor yang bersebelahan dengan rumahnya.
Ramainya para pekerja RANS Entertainment pun membuat Raffi Ahmad dan Nagita Slavina borong ruang disinfektan untuk cegah covid 19.
Hal ini diketahui dari unggahan video Youtube RANS Entertainment pada hari Kamis (2/4).
"Alhamdulillah ada satu sterilizer room dateng. Sebenernya aku beli beberapa. Kalau emang bagus, oke. Nanti kita langsung beli beberapa dan alokasikan juga ke instansi maupun tempat yang membutuhkan biar mencegah covid 19 biar kita steril. Di komplek kita udah ada juga," ungkap Raffi Ahmad.

Ia pun menyumbang beberapa alat disinfektan untuk pencegahan covid 19.
"Ini kayak gini hand spryer, APD juga, lagi pesen. Di rumah aku juga butuh, karena banyak pekerja RANS Entertainment," ungkapnya.
Unggahan video ini pun lantas ramai dikomentari oleh netizen, banyak yang mengingatkan soal larangan WHO.

Hanif Faizar : "Ingat WHO melarang disinfection chamber ini looo, Corona hilang penyakit kulit datang, hati hati waspada, pakai bahan yg aman buat kulit,"
Awliya Ahmadhasnur : "Katanya WHO disinfektan bahaya ke manusia, bakal terasa 2 tahun kedepan, liat liat berita sih gitu yah, ga tau kalo yang di pake Raffi disinfektan nyata bahan nya apa, apakah aman buat manusia, semoga aja aman."
hatred guy : "Udah dilarang sama WHO bahaya nyemprot densifektan langsung ke tubuh,"
Baca Juga: Diejek Raffi Ahmad Karena Tabungan Rafathar 10.000, Nagita: Jangan Menghina
Jane Ryu : "Disinfektan bukan utk mahluk hidup tp untuk menyemprot benda-benda mati, jangan sampai kehirup, lama-lama bisa kanker dan gangguan pernapasan kalau orang-orang yang alergi Disinfektan karena Disinfektan bahan-bahan kimia berbahaya buat ngebunuh bakteri dan virus yang menempel di benda-benda mati..."
Wah, gimana nih menurutmu lihat Nagita Slavina borong ruang disinfektan?