Matamata.com - Selain Nikita Mirzani dan Rachel Vennya, Atta Halilintar juga ikut menggalang dana untuk melawan wabah virus corona.
Melalui Instagram pribadinya, ia mengajak para fans dan followersnya untuk ikut memberikan bantuannya.
Baca Juga: Bebby Fey Semobil dengan Atta Halilintar KW, Netizen: Masih Ngarep!
''Aku Atta Halilintar, mengajak kamu berdonasi untuk turut membantu para Pahlawan Covid-19 yang nantinya akan disalurkan untuk:
APD untuk tenaga kesehatan
Sembako dan kebutuhan sehari-sehari untuk masyarakat kecil
Baca Juga: Bebby Fey Semobil dengan 'Atta Halilintar', Netizen Geger!
Yuk, guys! Kebaikanmu dapat dimulai dengan Rp 1000 lho!,'' terang Atta Halilintar.
Melansir dari akun @lambe_turah, penggalangan yang dilakukan Atta Halilintar kini masih berjalan dan berhasil mengumpulkan Rp 33 juta.

Sontak saja aksi sosial Atta Halilintar ini menjadi sorotan publik. Sayangnya, kebaikan Atta Halilintar ini menimbulkan pro dan kontra.
Baca Juga: Atta Halilintar Beri Bunga, Pesannya Buat Aurel Hermansyah Gemes Deh
Ada yang memuji aksi Atta Halilintar, namun ada pula yang nyinyir dengan aksi kekasih Aurel Hermansyah itu.
''Positif tinking aja mungkin atta pengen pansos,'' @ayuumalinda.
''Kenapa g pake uang sendiri gluduk ? ,'' @esbengbeng_.
''Pake uang sendiri oi bang @attahalilintar penghasilan yutup gede kan,,. atau patungan sama atta bersaudara,'' @vlarinda.
''Well, respect Atta only for This time ,'' @zharborneo.
''Atta, you got my respect sir ,'' @adindadeviamelia.