BCL: Ashraf Sinclair Tersenyum Melihat Betapa Besar Cinta Semuanya

BCL mengucapkan rasa terimakasihnya atas dukungan yang diberikan kepadanya.

Linda Rahmadanti | Yuliani | MataMata.com
Sabtu, 29 Februari 2020 | 12:35 WIB
Ashraf Sinclair dan BCL (Instagram @bclsinclair)

Ashraf Sinclair dan BCL (Instagram @bclsinclair)

Matamata.com - BCL menyampaikan rasa terimakasihnya kepada semua orang yang telah memberikan dukungan dan semangat kepadanya usai kepergian Ashraf Sinclair. Hal itu disampaikan BCL saat ia pertama kali kembali manggung pada, Jumat (28/2). 

"Terima kasih buat semuanya. Sahabat saya datang menemani saya malam ini. BCLicious (sebutan fans BCL), I love you," kata BCL di SQ Dome.

BCL sesekali menyeka air matanya di setiap lagu yang ia nyanyikan. Sebelum membawakan lagu terakhir, ibu dari Noah Sinclair itu mengucapkan terima kasih kepada semua yang telah hadir malam ini.

"Lagu ini saya persembahkan buat semua orang yang sudah support saya mencapai mimpi saya sejak kecil untuk jadi penyanyi. Keluarga saya, sahabat saya, ibu saya, BCLicious, dan semua orang yang mau mendengarkan lagu saya," ungkap BCL.

Ia juga berharap orang-orang bisa merasakan cinta lewat lagu-lagu yang ia nyanyikan. Melihat betapa banyak orang yang mendukungnya, BCL yakin Ashraf Sinclair, mendiang suaminya tersenyum melihatnya ada di panggung saat itu.

"Saya yakin dia tersenyum melihat betapa besar cinta semuanya," tutup BCL yang dilanjutkan dengan menyanyikan lagu "Karena Kucinta Kau".

Penampilan BCL diakhiri dengan standing applause dari penonton yang hadir. Ia mendapatkan setangkai bunga mawar putih dan mengelap air matanya, kemudian membungkuk sebagai bentuk ungkapan rasa terima kasih.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB