Ijab Qabul Pakai Pakaian Pengantin, Ivan Gunawan Nikah?

Krisdayanti dan Indra Bekti ucapkan selamat. Siapa pengantin ceweknya ya?

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Jum'at, 26 April 2019 | 14:30 WIB
Ivan Gunawan (Suara.com/Sumarni)

Ivan Gunawan (Suara.com/Sumarni)

Matamata.com - Selain pernikahan janda Nassar, Muzdalifah dengan brondong tampan pada 26 April ini, publik juga dihebohkan dengan foto pernikahan Ivan Gunawan.

Foto itu diposting sahabat Ivan Gunawan, Indra Bekti, seraya mengucapkan selamat pada artis sekaligus desainer ternama Tanah Air ini.

Tampak di foto itu, Ivan Gunawan menggunakan baju pengantin adat Jawa Tengah lengkap dengan bunga melati yang melingkari lehernya.

"Ijab qabul, akhirnya @ivan_gunawan kawin, selamat ya vaaaaaan, semoga langgeng yaaa #indrabekti #igunkawin?" tulis Indra Bekti.

Ivan Gunawan nikah? (Instagram/@indrabekti)
Ivan Gunawan nikah? (Instagram/@indrabekti)

Tak hanya Indra Bekti, diva ternama Krisdayanti juga mengunggah ucapan selamat.

"Selamat ya Nefa (panggilan kesayangan Ivan Gunawan) jadi pengantin," tulis Krisdayanti sembari memention akun Instagram Ivan.

Ivan Gunawan nikah? (Instagram/@ivan_gunawan)
Ivan Gunawan nikah? (Instagram/@ivan_gunawan)

Ucapan itu melengkapi foto dirinya yang berpose menunjukkan senyum bahagia di samping Ivan Gunawan.

Postingan Instagram Story Krisdayanti pun di-repost Ivan Gunawan.

Setelah Matamata.com telusuri dari akun Instagram Ivan Gunawan. Rupanya pria yang pernah mengaku suka dengan Ayu Ting Ting ini bukan menikah beneran.

Prosesi ijab qabul dan dandanan ala pengantin ini hanya sebagai bagian dari video klip single terbarunya yang berjudul 'Mau Kawin'.

Baca Juga: Ayu Ting Ting Unggah Foto Bareng Pria Bule, Begini Reaksi Ivan Gunawan

Meski begitu, Ivan Gunawan tetap didoakan sahabat serta penggemarnya agar benar-benar segera menemukan jodoh.

Semoga laris manis nih single Mau Kawinnya Ivan Gunawan ya.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Film ini memilih tetap berada di era 2000-an untuk merayakan cinta yang tumbuh di tengah reformasi, surat-surat, dan keh...

seleb | 09:24 WIB

LAKON Indonesia mengangkat kekayaan warisan tenun dari Nusa Tenggara Barat....

seleb | 13:53 WIB

Profil lengkap Rachquel Nesia, aktris cantik yang baru menikah dengan Kevin Royano. Simak perjalanan karier, biodata, da...

seleb | 11:43 WIB

Penting untuk merencanakan perjalanan ke USJ Osaka secara cermat agar pengalaman liburan tetap nyaman dan menyenangkan....

seleb | 13:03 WIB

Gagasan untuk menyorot detail tubuh Reza Rahadian berasal dari sang videografer, Davy Linggar....

seleb | 14:06 WIB

GJLS: Ibuku Ibu-Ibu adalah film yang menyegarkan dan beda dari komedi kebanyakan....

seleb | 16:15 WIB

Luna Maya memilih memakai adat Yogyakarta....

seleb | 21:27 WIB

Richard Lee transfer uang Rp 10 juta ke Aldy Maldini....

seleb | 19:38 WIB

Keanu Angelo bertransformasi jadi Wawan di film Mendadak Dangdut....

seleb | 14:01 WIB

Aktris dan presenter ternama, Luna Maya, kembali mencuri perhatian publik dengan kejujurannya seputar perjalanan asmaran...

seleb | 10:15 WIB