Seleb
Cinta Tak Pandang Status, 6 Artis Cantik Ini Menikah dengan Duda
Kalau dudanya sekeren Engku Emran ya pantes bikin Laudya Cynthia Bella jatuh hati.
Tinwarotul Fatonah

Matamata.com - Cantik, berbakat dan populer tak lantas membuat deretan artis ini menutup hati untuk pria yang sudah berstatus duda, misalnya Laudya Cynthia Bella.
Laudya Cynthia Bella secara tulus menerima pinangan Engku Emran, pengusaha asal negeri Jiran, Malaysia. Mereka mengikat janji suci pada 8 September 2017 di sebuah hotel mewah Kuala Lumpur.

Sedikit soal masa lalu Engku Emran, ia ini pernah menikah dengan artis Malaysia, Erra Fazira. Namun Status Engku Emran sebagai duda tak menjadi masalah Laudya Cynthia Bella. Bahkan putri Emran dari hasil pernikahan sebelumnya, Aleesya bisa akrab dengan Bella.
Baca Juga
Hubungan Laudya Cynthia Bella dengan mantan istri Engku Emran juga sangat baik. Di Malaysia diketahui mereka beteman baik lho.
Menikah dengan duda bukan hanya dialami Laudya Cynthia Bella saja. Bella hanya satu di antara 6 artis rangkuman MataMata.com. Mau tahu siapa keenam artis yang lain. Simak di bawah ini.

Artis peran Zaskia Adya Mecca juga jatuh kepelukan seorang duda, ialah sutradara Hanung Bramantyo. Keduanya menikah pada 14 September 2009. Rumah tangga mereka pun bisa dibilang jauh dari gosip. Dari pernikahannya itu, mereka sudah dikarunia 4 orang anak.
2. Ashanty

Penyanyi cantik Ashanty berlabuh ke hati Anang Hermansyah, mantan suami diva Indonesia Krisdayanti. Ashanty dan Anang Hermansyah menikah pada 12 Mei 2012. Keduanya pun sudah dikaruniai dua orang anak dari pernikahannya itu. Hubungan dengan mantan istri suaminya juga baik. Keluarga idola lah Ashanty Anang ini.
3. Zee Zee Shahab

Pada 26 November 2011, Zee Zee Shahab memutuskan menikah dengan Prabu Revolusi. Suami Zee Zee ini dulunya pernah gagal dalam pernikahan. Namun hal itu tak membuat Zee Zee Shahab ragu pada suaminya. Keduanya pun kini sudah dikaruniai dua orang buah hati.
4. Cynthia Lamusu

Penyanyi Chintya Lamusu juga tak ragu untuk membina rumah tangga dengan Surya Saputra, meski status suaminya duda. Mereka menikah pada 8 Juni 2008 lalu. Keduanya pun sudah dikaruniai buah hati kembar.
5. Ririn Dwi Ariyanti

Ririn Dwi Ariyanti menikahi mantan suami Ikke Nurjanah, Aldi Bragi pada 11 Juli 2010. Rumah tangga keduanya pun jauh dari isu miring. Semakin harmonis dengan lahirnya anak laki-laki mereka setalah dua buah hatinya berjenis kelamin perempuan.
Siapa nih pasangan favorit kamu?