Profil Nabila Taqiyyah, Calon Juara Indonesian Idol 2023 yang Masih 18 Tahun

Nabila bersaing dengan Salma Salsabil Aliyyah.

Yohanes Endra | MataMata.com
Rabu, 17 Mei 2023 | 06:00 WIB
Profil Nabila Taqiyyah (instagram/nabilataqiyyah)

Profil Nabila Taqiyyah (instagram/nabilataqiyyah)

Matamata.com - Indonesian Idol musim keduabelas telah sampai ke babak grand final. Dua kandidat juara baru ajang pencarian bakat ini adalah Salma Salsabil Aliyyah dan Nabila Taqiyyah.

Babak grand final Indonesian Idol 2023 musim keduabelas sudah berlangsung pada Senin (16/5/2023). Namun juaranya baru diumumkan pekan depan.

Baik Salma Salsabil Aliyyah maupun Nabila Taqiyyah berhasil memukau juri dan pemirsa lewat aksi panggung masing-masing. Nabila menarik perhatian karena usianya yang masih sangat muda.

Sambil menunggu pengumuman grand final, berikut profil Nabila Taqiyyah salah satu calon juara Indonesian Idol musim keduabelas.

Profil Nabila Taqiyyah

Profil Nabila Taqiyyah (instagram/nabilataqiyyah)
Profil Nabila Taqiyyah (instagram/nabilataqiyyah)

Nabila Taqiyyah merupakan grand finalis Indonesian Idol 2023 yang berasal dari Aceh. Nabila lahir di Banda Aceh pada 21 November 2005, yang berarti usianya kini masih 18 tahun.

Nabila Taqiyyah eksis di Instagram dengan akun @nabilataqiyyah. Dia adalah seorang pelajar yang hobi menyanyi.

Karier Nabila Taqiyyah

Profil Nabila Taqiyyah (instagram/nabilataqiyyah)
Profil Nabila Taqiyyah (instagram/nabilataqiyyah)

Keputusan Nabila Taqiyyah menjadi seorang penyanyi mendapat dukungan penuh dari sang ayah. Indonesian Idol 2023 merupakan ajang pencarian bakat yang pertama kali diikuti oleh Nabila.

Namun sebelumnya Nabila Taqiyyah telah merilis beberapa single yang tidak dikomersilkan. Nabila meluncurkan single berjudul Tak Dianggap kanal YouTube pribadinya pada September 2018.

Baca Juga: Jelang Grand Final Indonesian Idol XII, Kondisi Suara Salma Idol Bikin Was-was: Semoga Ada Keajaiban

Nabila Taqiyyah sempat viral usai menyanyikan lagu We Will Not Go Down dari Michael Heart dan lagu berbahasa arab berjudul Atouna El Toufouley. Dia juga aktif menjadi konten kreator di Ome TV sejak 2020.

Perjalanan Nabila Taqiyyah di Indonesian Idol 2023

Profil Nabila Taqiyyah (instagram/nabilataqiyyah)
Profil Nabila Taqiyyah (instagram/nabilataqiyyah)

Perjalanan Nabila Taqiyyah di Indonesian Idol 2023 bisa dibilang mulus. Nabila memiliki suara merdu dan kuat, yang dibarengi dengan aksi panggung memukau. Tak heran jika para juri selalu terkesan dengan penampilannya.

Pada penampilannya di Top 5, Rossa bahkan memuji karakter vokal Nabila sangat kuat sehingga mampu membawakan lagu dengan cara berbeda dari versi aslinya. Dengan bakatnya, perempuan berhijab ini mampu lolos ke babak grand final.

Di babak grand final yang digelar pada 15 Mei 2023, Nabila Taqiyyah duet membawakan lagu Merasa Indah dengan Tiara Andini. Penampilan mereka sukses membuat Rossa merinding.

Itu dia profil Nabila Taqiyyah, kandidat juara Indonesian Idol 2023. Jagoan siapa nih?

Kontributor: Chusnul Chotimah
×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB