Ada Karina Nadila, 3 Artis Tak Tahu Sosok Ayah Kandung

Baru-baru ini, viral video Karina Nadila blak-blakan soal sosok ayah kandung di hidupnya.

Rabu, 22 September 2021 | 20:30 WIB
Karina Nadila. (Instagram/@karinadila8921)

Karina Nadila. (Instagram/@karinadila8921)

Matamata.com - Orang tua menjadi sosok yang berpengaruh dalam kehidupan semua manusia, termasuk deretan artis Indonesia di bawah ini. Sayangnya, ada beberapa artis tak tahu sosok ayah kandung mereka.

Hal ini diungkap oleh masing-masing ketika sudah sukses jadi artis. Kamu penasaran nggak siapa aja artis tak tahu sosok ayah kandung mereka?

Karina Nadila [Instagram/Karinadila8921]
Karina Nadila [Instagram/Karinadila8921]

Langsung simak selengkapnya rangkuman artis tak tahu sosok ayah kandung dilansir dari berbagai sumber berikut ini: 

1. Karina Nadila

Karina Nadila [Instagram/karinadila8921]
Karina Nadila [Instagram/karinadila8921]

Baru-baru ini, viral video Karina Nadila blak-blakan soal sosok ayah kandung di hidupnya. Karina Nadila menyebut tak tahu seperti apa sosok ayah kandungnya sampai saat ini.

"Sejujurnya ayahku yang sekarang juga ayah sambung. Ada dimana nggak tau, nggak pernah ketemu bokap. Nggak pernah ada bokapnya," ujar Karina Nadila.

2. Abimana Aryasatya

Abimana Aryasatya [Ismail/Suara.com]
Abimana Aryasatya [Ismail/Suara.com]

Sama seperti Karina Nadila, Abimana Aryasatya tak pernah mengetahui sosok ayahnya. Aktor berusia 33 tahun itu juga pernah menceritakan pengalaman pahitnya saat kecil ditinggal sang ayah. Setelah puluhan tahun pergi dan tak tahu sosok ayahnya, Abimana Aryasatya akhirnya bisa menemuinya di kampung halaman sang ayah yang bernama Roberto di Durango. Lewat Instagram, istri Abimana Aryasatya mengisahkan momen tersebut.

"So, here's the story... Buat beberapa yang tahu cerita latar belakang @abimana_arya ,bahwa selama ini, dia tidak pernah kenal dan bertemu Ayahnya, hanya mendengar cerita dari beberapa orang dan bermodal sedikit info,dia mencari Ayahnya sejak lama, banyak info simpang siur yang diterima, kadang lelah dan berhenti mencari, kadang rasa penasaran kembali muncul lalu pencarian dilakukan lagi, begitu terus selama ini. Sekitar 3 bulan lalu, setelah on and off puluhan tahun mencari, suatu hari, saya iseng (lagi) mencari nama Ayahnya di Facebook, saya menemukan satu nama dan wajah yang kira-kira mirip dengan foto yang kami punya, foto Ayahnya sewaktu muda." ujar istri Abimana Aryasatya.

3. Mitha The Virgin

Baca Juga: Tangis Karina Nadila Baru Ungkap Tak Pernah Ketemu Ayah Kandungnya

Mitha The virgin [Suara.com/Ismail]
Mitha The virgin [Suara.com/Ismail]

Mitha The Virgin rupanya bernasib sama. Ia mengaku ditinggal ayahnya sejak masih di dalam kandungan. "Dari dalam kandungan ditinggal. Kalau yang sama adik aku, yang dua itu, ayahku. Satunya sudah almarhum, tapi itu kan beda bapak. Aku nggak tahu, kenal juga nggak. Mama juga nggak pernah cerita, ditanya nangis mama. Gimana?" ujarnya dalam sebuah wawancara.

Itu tadi tiga artis tak tahu sosok ayah kandungnya. Abhimana Aryasatya jadi yang beruntung akhirnya berjumpa dengan ayah kandungnya. Bagaimana menurutmu?

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB