Wan Abud Wafat, Berikut 5 Deretan FIlm dan SInetron yang Pernah Dimainkan!

Dari Nona Manis hingga Jodoh Wasiat Bapak, berikut film dan sinetron yang dimainkan Wan Abud.

Rosiana Chozanah | MataMata.com
Sabtu, 19 Juni 2021 | 19:00 WIB
Wan Abud [Parkit Film]

Wan Abud [Parkit Film]

Matamata.com - Pelawak senior Fuad Alkhar, atau yang lebih akrab disapa Wan Abud, meninggal dunia akibat terinfeksi virus corona Covid-19 di RS UI, Depok, pada Jumat (18/6/2021). Wan Abud meninggal di usia 63 tahun.

Wan Abud terkenal di eranya. Akting perdananya adalah saat membintangi film Nona Manis pada 1990 bersama Kiki Fatmala.

Ayu Azhari dan Wan Abud (Instagram/@ayukhadijahazhari)
Ayu Azhari dan Wan Abud (Instagram/@ayukhadijahazhari)

Untuk mengenangnya, mari bernostalgia dengan melihat kembali film dan sinetron yang membuat nama Wan Abud melambung.

1. Nona Manis

Film Nona Manis (Instagram)
Film Nona Manis (Instagram)

Film garapan Raam Punjabi pada 1990 ini dibintangi oleh Wan Abud, Meriam Bellina, Kiki Fatmala, dan Ray Sahetapy.

Nona Manis adalah film pertama Fuad Alkhar.

2. Catatan si Boy V

Film Catatan Si Boy (Instagram)
Film Catatan Si Boy (Instagram)

Film yang dirilis 1991 ini cukup terkenal pada masanya.

Selain Fuad Alkhar, pemeran lainnya pun tak main-main, yakni Onky Alexander, Sophia Latjuba, Didi Petet, Paramitha Rusady, serta Btari Karlinda.

3. Masuk Kena Keluar Kena

Baca Juga: Suami Meninggal karena Covid-19, Istri Wan Abud Langsung Isolasi Mandiri

Film Masuk Kena Keluar Kena (Instagram)
Film Masuk Kena Keluar Kena (Instagram)

Karier Fuad Alkhar saat itu mulai melambung, dan ia pun dikontrak untuk bermain di tiga film Warkop DKI, salah satunya Masuk Kena Keluar Kena.

Di film ini, Fuad beradu akting dengan Dono, Kasino, Indro.

4. Putri Duyung

Sinetron Putri Duyung (Instagram)
Sinetron Putri Duyung (Instagram)

Generasi 90-an mana yang tidak tahu sinetron ini?

Di sinilah Fuad mendapat peran sebagai Wan Abud, dan dikenal dengan celotehannya, "ente bahlul". Sinetron ini bertahan dari 1999 hingga 2004.

5. Jodoh Wasiat Bapak

Sinetron Jodoh Wasiat Bapak (Instagram)
Sinetron Jodoh Wasiat Bapak (Instagram)

Di sinetron ini Fuad juga memerankan tokoh Wan Abud.

Jodoh Wasiat Bapak merupakan sinetron terakhir Fuad yang tayang pada 2017.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB

Perjalanan Iko Uwais membawanya pada babak baru, menjadi sutradara dan aktor dalam film terbarunya, Timur....

life | 10:06 WIB

Film yang menjadi debut layar lebar Bunda Corla ini mendapat sambutan hangat dari penonton yang memenuhi studio....

life | 20:00 WIB