7 Potret Amanda Khairunnisa: Adik Maudy Ayunda Tak Kalah Cantik dan Pintar

Jarang disorot, adik Maudy Ayunda ternyata sama cantiknya dengan sang kakak lho. Yuk kepoin potret Adik Maudy Ayunda.

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Rabu, 09 Juni 2021 | 13:27 WIB
Potret Adik Maudy Ayunda, Amanda Khairunnisa. (Instagram/@akhairunnisa)

Potret Adik Maudy Ayunda, Amanda Khairunnisa. (Instagram/@akhairunnisa)

Matamata.com - Nama Maudy Ayunda pasti sudah tak asing lagi bagi masyarakat Indonesia. Maudy merupakan penyanyi sekaligus artis yang dikenal multitalenta. Tak hanya bebakat di dunia hiburan, Maudy juga dikenal sebagai selebriti yang pintar di bidang akademmik. Saat ini ia tengah melanjutkan studi S2 nya di Stanford University. Universitas yang terkenal sebagai salah satu kampus terbaik di dunia dan terkenal sebagai kampus anak-anak berotak encer.

Dara cantik yang juga lulusan dari Oxford University ini ternyata memiliki seorang adik perempuan lho. Adalah Amanda Khairunnisa, adik dari Maudy Ayunda. Sepeti halnya sang kakak, Amanda juga berwajah cantik rupawan. Tak hanya berparas cantik layaknya sang kakak, Amanda juga memiliki tubuh ideal yang diidamkan banyak orang. Postur tubuhnya tinggi semampai sehingga cocok menjadi model. Memiliki kakak seorang artis terkenal, ternyata tak lantas membuat Amanda menjadi sering tersosot media. 

Adik dari pemilik nama lengkap Maudy Faza Ayunda ini juga memiliki bakat yang tak kalah hebat dari sang kakak. Amanda pun kini mulai menjajal terjun di dunia hiburan mengikuti jejak Maudy. Amanda diketahui berbakat di bidang seni persis kakaknya. Ia pandai bermain gitar serta memiliki suara yang merdu pula. Bikin penasaran kan? Ini dia potret Amanda Khairunnisa, adik Maudy Ayunda yang nggak kalah cantik dari sang kakak.

1. Cantik

Potret Adik Maudy Ayunda, Amanda Khairunnisa. (Instagram/@akhairunnisa)
Potret Adik Maudy Ayunda, Amanda Khairunnisa. (Instagram/@akhairunnisa)

Inilah potret Amanda Khairunisa adik dari Maudy Ayunda. Sosoknya cantik seperti sang kakak. Kakak beradik ini mewarisi gen rupawan yang diperoleh dari kedua orang tuanya yang cantik dan tampan.

Meksi jarang disorot kamera, Amanda cukup sering membagikan potret dirinya di akun Instagram miliknya @akhairunnisa. Sama cantinya ya dengan sang kakak.

2. Kompak dengan Kakak

Potret Adik Maudy Ayunda, Amanda Khairunnisa. (Instagram/@akhairunnisa)
Potret Adik Maudy Ayunda, Amanda Khairunnisa. (Instagram/@akhairunnisa)

Meski sama-sama memiliki paras cantik rupawan, ternyata Maudy dan Amanda memiliki gaya berpakaian yang bertolak belakang lho. Dalam beberapa potret yang kerap mereka bagikan, nampak bahwa mereka memang kompak sebagai kakak adik. Mereka kerap liburan dan jalan-jalan berdua. Meski kompak sebagai saudara yang akur nyatanya keduanya memiliki selera fashion yang berbeda.

Seperti nampak dalam potret ini, Maudy nampak lebih sporty dengan jaket denim dan topinya. Sementara Amanda lebih feminine dengan dress putih tanpa lengannya. Meski punya selera fashion berbeda tapi mereka tetap sibling goal ya.

3. Ikuti Jejak Maudy

Baca Juga: Ucap Selamat Wisuda, Adik Maudy Ayunda Bikin Salfok: Calon Puteri Indonesia

Potret Adik Maudy Ayunda, Amanda Khairunnisa. (Instagram/@akhairunnisa)
Potret Adik Maudy Ayunda, Amanda Khairunnisa. (Instagram/@akhairunnisa)

Mengikuti jejak sang kakak, Amanda Khairunnisa juga mulai terjun ke dunia hiburan. Kini Adik Maudy Ayunda mulai menjajal dunia akting. Bahkan Namanya juga mulai diperhitungkan lho di dunia akting.

Amanda juga kerap melakukan pemotretan dengan gaya bak model profesional. Amanda pernah ikut serta dalam proyek Garapan hanung Bramantyo, Bumi Manusia. Amanda mendapat peran sebagai Nyai Ontosoroh muda lho.

4. Stylish

Potret Adik Maudy Ayunda, Amanda Khairunnisa. (Instagram/@akhairunnisa)
Potret Adik Maudy Ayunda, Amanda Khairunnisa. (Instagram/@akhairunnisa)

Selain memiliki parah yang cantik, penampilan kece dan stylish juga menjadi modal untuk eksis di dunia hiburan. Nah, Amanda juga punya gaya yang stylish juga lho.

Salah satunya di potret ini nih. Dengan outfit serba hitam dan dipadukan sneakers putih, gaya Amanda ini kece banget ya.

5. Jago main gitar

Potret Adik Maudy Ayunda, Amanda Khairunnisa. (Instagram/@akhairunnisa)
Potret Adik Maudy Ayunda, Amanda Khairunnisa. (Instagram/@akhairunnisa)

Darah seni sepertinya menurun nih di keluarga Maudy Ayunda. Selama ini Maudy juga dikenal sebagai salah satu penyanyi yang juga pandai memainkan gitar. Ternyata kemampuan bermain alat musik ini juga dimiliki oleh Amanda lho.

Dalam beberapa unggahannya, Amanda kerap memamerkan keterampilannya bermain gitar sambil menyanyi. Wah satu keluarga berjiwa seni semua ya.

6. Berotak cemerlang

Potret Adik Maudy Ayunda, Amanda Khairunnisa. (Instagram/@akhairunnisa)
Potret Adik Maudy Ayunda, Amanda Khairunnisa. (Instagram/@akhairunnisa)

Kalau kakaknya, Maudy Ayunda merupakan lulusan Oxford University, maka sang adik juga lulusan dari sekolah bergengsi juga. Amanda merupakan lulusan Kings College London. Seperti halnya Maudy, Amanda juga memiliki otak yang cemerlang.

Terbukti dara yang menyelesaikan studinya pada 2018 ini berhail meraih gelar BA di bidang Digital Culture. Hebatnya gelar ini ia peroleh dengan beasiswa lho. Wah keren banget ya.

7. Sibling Goal

Potret Adik Maudy Ayunda, Amanda Khairunnisa. (Instagram/@akhairunnisa)
Potret Adik Maudy Ayunda, Amanda Khairunnisa. (Instagram/@akhairunnisa)

Meskipun kerap dibandingkan dengan sang kakak, namun, Amanda ternyata mengidolakan sang kakak lho. Ia bahkan mengaku bahwa kakaknya adalah inspirasi baginya. Seperti dalam potret terbaru yang ia unggah hari ini (9/6) di akun Instagramnya.

Ia mengaku begitu bangga dengan kakaknya yang baru saja lulus dari Stanford University. Amanda mengaku sangat bersyukur dalam melihat dan tumbuh bersama dengan sang kakak. Wah sibling goal banget!

Itu dia potret Amanda Khairunnisa, adik Maudy Ayunda yang nggak kalah cantik dengan sang kakak. Mereka nggak hanya cantik tapi saling support satu sama lain juga lho. Sukses terus ya Maudy dan Amanda!


Kontributor: Safitri Yulikhah

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Cari AC yang cepat dingin, awet, dan hemat listrik? Temukan rekomendasi merk AC terbaik berikut ini untuk mendukung keny...

life | 16:57 WIB

Temukan 5 kulkas terbaik untuk rumah yang tahan lama. Bahas masalah umum, teknologi wajib, komponen penting, dan rekomen...

life | 14:05 WIB

Melalui pameran ini, pengunjung diajak menelusuri jejak bunyi, nada, dan gambar yang membentuk identitas estetika Miles ...

life | 13:32 WIB

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB