6 Artis Ini Pernah Dituduh Rebut Pacar Orang, Begini Kabarnya Sekarang

Simak deretan artis yang dituduh netizen merebut pacar orang.

Yohanes Endra | MataMata.com
Senin, 31 Mei 2021 | 20:30 WIB
Dj Dinar Candy berpose sambil memamerkan bulu ketiak palsunya yang dipakai untuk syuting usai peluncuran sinetron '9 Bulan' yang dibintanginnya di Wang Plaza, Jakarta Barat, Selasa (25/5/2021). [Matamata.com/Alfian Winanto]

Dj Dinar Candy berpose sambil memamerkan bulu ketiak palsunya yang dipakai untuk syuting usai peluncuran sinetron '9 Bulan' yang dibintanginnya di Wang Plaza, Jakarta Barat, Selasa (25/5/2021). [Matamata.com/Alfian Winanto]

Matamata.com - Beberapa artis kabarnya pernah dituduh merebut pacar orang.  Meski tak bisa dibuktikan kebenarannya, tapi tudingan artis merebut pacar orang ini sempat menyulut kecurigaan para fans maupun netizen. 

Siapa saja deretan artis yang dituduh oleh netizen merebut pacar orang tersebut?

1. Zaskia Sungkar

Zaskia Sungkar dan Irwansyah kini menjadi salah satu artis yang kerap mengunggah video di Youtube. Pasangan ini kerap menjawab pertanyaan-pertanyaan yang diajukan netizen melalui kanal Youtube.

Ada netizen yang bertanya gimana caranya Irwansyah move on dari Acha Septriasa. Menanggapi hal itu, Zaskia pun mengaku sempat dituduh merebut Irwansyah dari Acha. Irwansyah pun menambahkan bahwa dirinya berhubungan dengan Zaskia setelah dua tahun putus dari Acha.

Kekinian, hubungan Acha Septrasa dan Zaskia Sungkar justru lebih dekat. Mereka beberapa kali kerap terlihat berfoto dalam satu frame.

2. Joshua Suherman

Joshua Suherman dan kekasih, Clairine Clay. [Instagram]
Joshua Suherman dan kekasih, Clairine Clay. [Instagram]

Joshua Suherman dituduh menjadi orang ketiga putusnya hubungan Clairine Clay dan Deryzky Prisadevano. Tuduhan itu muncul karena ucapan Deriyzky saat live di instagram. Deryzky mengisyaratkan bahwa Joshua merebut Clay dari pelukannya.

Joshua memilih menanggapi tuturan Deryzky dengan santai. Joshua bahkan mengajaknya untuk main futsal. Joshua menuturkan bahwa dirinya justru berusaha ikut menyelesaikan masalah antara Deryzky dan Clay.

3. Marion Jola

Baca Juga: 3 Momen Liburan Rachel Vennya ke Dubai, Cie Bareng Pacar Nih?

Marion Jola dan Julian Jacob (Instagram)
Marion Jola dan Julian Jacob (Instagram)

Awal tahun 2019, Marion Jola dan Julian Jacob mengumumkan telah resmi menjadi sepasang kekasih. Banyak netizen yang memberikan dukungan terhadap hubungan keduanya.

Namun, tak sedikit yang menuduh Marion merebut Julian dari sahabatnya, Nadin Amizah. Sebelum berpacaran dengan Marion, Julian memang berpacaran dengan Nadin. Ketiganya pun pernah jalan bareng. Marion pun membantah hal tersebut. Ia justru mengaku kenal Nadin dari Julian.

4. Brisia Jodie

Julian Jacob dan Brisia Jodie. [Instagram]
Julian Jacob dan Brisia Jodie. [Instagram]

Lepas dari Marion Jola, Julian Jacob berpacaran dengan Brisia Jodie. Hubungan mereka menjadi buah bibir lantaran Brisia Jodie dikenal bersahabat baik dengan Marion Jola.

Brisia Jodie pun dituding jadi perebut pacar sahabat sendiri. Tapi hal itu ditampik Brisia Jodie dan Marion Jola yang kemudian membuktikan bahwa hubungan persahabatan mereka baik-baik saja.

5. Rosa Meldianti

Rosa Meldianti bersama pacar, Inggil. [Instagram]
Rosa Meldianti bersama pacar, Inggil. [Instagram]

Keponakan Dewi Perssik, Rosa Meldianti, belum lama ini tampak mengunggah foto kebersamaan dengan sang pacar yang berprofesi sebagai pilot. Pacarnya tersebut diketahui bernama Inggil.

Sayangnya, terhembus kabar yang menyebutkan Rosa merebut Inggil dari pacarnya. Rosa pun langsung memberikan klarifikasi bahwa dirinya tidak merebut Inggil. Menurut penuturannya, Inggil tidak berpacaran dengan siapa pun sebelum dengan dirinya.

6. Dinar Candy

Dinar Candy bersama pacar bulenya, Zac Skytek. [Instagram]
Dinar Candy bersama pacar bulenya, Zac Skytek. [Instagram]

DJ seksi, Dinar Candy, belakangan ini tengah menjalin kedekatan dengan cowok bule bernama Zac Skytek. Hubungan kedua sempat terganggu karena muncul cewek bernama Lulu yang mengaku sebagai pacar Zac.

Lulu menuduh Dinar merebut Zac dari pelukannya. Dinar pun memberikan klarifikasi bahwa dirinya tak merebut Zac. Dinar mengatakan bahwa Lulu adalah mantan Zac. Dinar pun bahkan memberikan nyinyiran untuk Lulu yang menangis dengan wajah ber-make up.

Demikianlah deretan artis dituduh merebut pacar orang. Bagaimana menurut Anda?

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB