Resmi! Inilah Juri The Voice Kids Indonesia Season 4

Ada Rizky Febian dan tiga nama keren ini!

Yohanes Endra | MataMata.com
Sabtu, 23 Januari 2021 | 15:00 WIB
Rizky Febian (Instagram/@rizkyfbian)

Rizky Febian (Instagram/@rizkyfbian)

Matamata.com - The Voice Kids Indonesia season ke-4 resmi mengumumkan deretan juri yang keren abis. Mereka adalah Rizky Febian, Isyana Sarasvati, Marcell Siahaan, dan Yura Yunita.

Hal itu terungkap dalam pegelaran konser Amazing Concert GTV yang dihelat belum lama ini.

Dalam pernyataannya, Marcell Siahaan ternyata punya kriteria sendiri dalam mencari peserta untuk timnya. Dia mau mereka ke depannya punya sikap dan etika yang bagus.

"Semuanya harus diantisipasi ya, cuman gimana caranya saya menemukan bakat-bakat itu kemudian mengasahnya dengan kriteria-kriteria yang saya inginkan," jelas Marcell Siahaan.

Deretan juri The Voice Kids Indonesia season ke-4 [siaran pers]
Deretan juri The Voice Kids Indonesia season ke-4 [siaran pers]

"Bagaimana menghasilkan penyanyi-penyanyi yang punya karakter, punya sikap, attitude yang baik," sambungnya lagi.

Di sisi lain, Isyana Sarasvati mengatakan bahwa yang terpenting para kontestan nantinya bisa tampil menjadi diri sendiri.

"Semangat pastinya, be yourself. Jadi diri sendiri. Keluarkan passion kalian karena nanti pasti aku percaya yang ikutan The Voice Kids Indonesia ini punya passion yang besar dalam bernyanyi, bermusik," tutur Isyana Sarasvati.

"(jadi) tunjukin saat kalian berada di atas panggung. Semua energinya dikasih supaya kita berputar untuk kalian," imbuhnya.

Sedangkan Yura Yunita akan menjadi pasangan coach bareng Rizky Febian. Yura Yunita mengaku sudah menyiapkan strategi khusus agar timnya keluar sebagai juara.

“Aku akan memberikan sesuatu yang baru di The Voice Kids Season 4, yang pasti nanti strateginya berbeda. Coach Yura itu nggak akan sendiri, kita akan berdua. Jadi ada double chair nanti. Ini seru nanti sih nanti," ucap Yura Yunita.

Baca Juga: Juri The Voice Kids Indonesia Berkolaborasi di Acara Amazing Concert

The Voice Kids Indonesia season ke-4 sendiri bakal tayang perdana pada 4 Februari 2021 di GTV. (Sumarni)

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB