Dikira Puluhan Juta, Agnez Mo Manggung Pakai Baju Harga Rp550 Ribu

Yuk intip kostum manggung super murah Agnez Mo ini.

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Selasa, 15 Desember 2020 | 07:23 WIB
Agnez Mo. (Instagram/@agnezmo)

Agnez Mo. (Instagram/@agnezmo)

Matamata.com - Baru-baru ini Agnez Mo membuat publik syok karena memakai baju cukup murah saat manggung. Kostum yang cukup mencuri perhatian ini dipakai Agnez saat membawakan lagu "Fuckin' Boyfriend" dalam konser Tiga Hari Belanja Online Nasional (Garbolnas) yang digelar oleh salah satu e-commerce ternama.

Baju overall yang dipakai Agnez itu harganya hanya Rp550 juta. Ini termasuk murah karena selama ini penyanyi berusia 34 tahun itu kerap memakai kostum manggung yang harganya belasan bahkan puluhan juta.

Tak heran jika netizen syok saat tahu harga baju manggung Agnez tak sampai Rp1 juta. Beberapa dari mereka sempat terkecoh dan menganggap baju itu harganya puluhan juta, seperti kebanyakan kostum Agnez.

Agnez Mo manggung pakai baju seharga Rp550 ribu. (Instagram/@agnezmostyle)
Agnez Mo manggung pakai baju seharga Rp550 ribu. (Instagram/@agnezmostyle)

"Serius? Gua kira Rp20 juta ke atas," celetuk netizen tak percaya.

"Kok dipakai Agnez kelihatan mahal ya? Gue kira merek LV atau balasiagah," imbuh yang lain.

"Masa sih Gope. Wah pasti laris manis nih baju kodok," kata warganet sampai menyertakan emoji tertawa.

"Gila baju harga Rp500 ribu kalau Agnez yang pake berasa kaya baju harga puluhan juta. Emang beda sih aura Diva sama aur2an mah," sambung lainnya.

Bukan cuma baju overall ini, kostum lain yang dipakai Agnez Mo malam itu juga ada yang mencuri perhatian. Adalah celana short keluaran Louis Vuitton yang harganya mencapai Rp21,6 juta.

Celana itu dipakai saat Agnez membawakan lagu "Million $ Lovers", "Dan Tak Mungkin", dan "Hide and Seek". Melengkapi penampilannya kala itu, ia memadukan short tersebut dengan jaket seharga Rp18,9 juta. (Nur Khotimah)

Baca Juga: Pacaran 4 Tahun, Deddy Corbuzier Ungkap Alasan Putus dari Agnez Mo

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB

Perjalanan Iko Uwais membawanya pada babak baru, menjadi sutradara dan aktor dalam film terbarunya, Timur....

life | 10:06 WIB

Film yang menjadi debut layar lebar Bunda Corla ini mendapat sambutan hangat dari penonton yang memenuhi studio....

life | 20:00 WIB