5 Artis Ini Pamer Punggung Kerokan, Ada yang Terekspos di Tempat Umum

Deretan artis yang tak malu pamer punggung bekas kerokan.

| Dea Dezellynda Madya Ratri | MataMata.com
Minggu, 06 Desember 2020 | 10:00 WIB
Marion Jola. (Instagram/lalamarionmj)

Marion Jola. (Instagram/lalamarionmj)

Matamata.com - Menjadi seorang public figur harus rela kehidupannya jadi sorotan. Terlebih saat seorang selebriti melakukan sesuatu yang dianggap tak lumrah dilakukan oleh public figur.

Salah satunya adalah perkara kerokan. Kerokan yang dianggap sebagai pengobatan tradisional itu masih dilakukan para artis ini dan percaya bisa menghilangkan masuk angin.

Jessica Iskandar (Instagram/@inijedar)
Jessica Iskandar (Instagram/@inijedar)

Siapa saja nih para artis yang pernah pamer kerokan? Simak di bawah ini ya.

1. Ayu Ting Ting

Ayu Ting Ting pamer kerokan (Instagram.com)
Ayu Ting Ting pamer kerokan (Instagram.com)

Di tahun 2018, Ayu Ting Ting ketahuan dikerokin sang ibu. Mengeluh mual dan masuk angin, akhirnya ia memilih untuk kerokan dibanding berobat ke dokter.

Sayangnya, saat pamer tubuhnya merah karena kerokan, ia justru dituduh umbar aurat.

2. Nikita Mirzani

Foto Nikita Mirzani kerokan. [Instagram]
Foto Nikita Mirzani kerokan. [Instagram]

Dikenal kaya raya, Nikita Mirzani ternyata suka dikerokin. Ia pernah pamer terang-terangan punggung merah penuh bekas kerokan.

"Aku kerja bagai kuda Tapi Di nikmati. Terima kasih TUHAN," tulis Nikita yang memperlihatkan bekas kerokan diantara tatonya.

3. Jessica Iskandar

Baca Juga: Viral Video Raffi Ahmad Dikerokin Merry: Sultan Kenal Kerokan Juga!

Bekas kerokan di punggung Jessica Iskandar bikin salfok (Instagram @inijedar)
Bekas kerokan di punggung Jessica Iskandar bikin salfok (Instagram @inijedar)

Saat merayakan ulang tahun yang ke 32, Jessica terlihat hadir di sebuah restoran dengan baju yang memperlihatkan punggungnya. Tapi netizen dibuat salfok dengan bekas kerokan.

"Happy birthday Jedar. Mohon maaf ini udah cantik-cantik lihat dulu dong dari belakang," ujar Tya Ariestya menunjukkan bekas kerokan di punggung Jedar.

4. Marion Jola

Marion Jola kerokan (Instagram.com/marionjola)
Marion Jola kerokan (Instagram.com/marionjola)

Si seksi Marion Jola juga tak malu pamer kerokan di punggung. Ia memperlihatkan bekas kerokan yang mulai memudar.

"Goal dari karantina, akhirnya aku melakukannya. Kerokan," tulis penyanyi yang akrab disapa Lala ini, Jumat (29/5/2020).

5. Raffi Ahmad

Raffi Ahmad dikerokin Merry (Instagram.com/lambeh_turrah)
Raffi Ahmad dikerokin Merry (Instagram.com/lambeh_turrah)

Baru-baru ini, Raffi pamer saat tengah dikerokin Merry, asistennya. Terlalu sibuk kerja, ia merasa tak enak badan hingga minta dikerokin.

"Guys gue dikerokin lagi nih guys sama si Merry guys. Aduuuh," kata Raffi. "Merah nggak Mer?" tanya Raffi sembari memperlihatkan punggungnya yang memerah. "Gimana nggak merah, tidurnya jam 4 subuh," sahut Merry.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Temukan 5 kulkas terbaik untuk rumah yang tahan lama. Bahas masalah umum, teknologi wajib, komponen penting, dan rekomen...

life | 14:05 WIB

Melalui pameran ini, pengunjung diajak menelusuri jejak bunyi, nada, dan gambar yang membentuk identitas estetika Miles ...

life | 13:32 WIB

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB