Fix Sultan, 5 Potret Mentereng Villa Irwan Mussry di Bali Menghadap Laut

OMG, villa suami Maia Estianty ini kerennya selangit!

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Sabtu, 14 November 2020 | 11:30 WIB
Maia Estianty dan Irwan Mussry (Instagram/@maiaestiantyreal)

Maia Estianty dan Irwan Mussry (Instagram/@maiaestiantyreal)

Matamata.com - Siapa yang nggak kenal dengan sosok Irwan Mussry? Suami Maia Estianty ini dikenal sebagai pengusaha sukses dan tajir melintir.

Hunian mewah banyak dimiliki oleh pria 57 tahun ini, termasuk villa mewah di Bali. "Kita langsung menuju ke Villa. Rumah biasanya aku dan suamiku tidur di situ. Yah, villanya Mas Irwan," kata Maia Estianty begitu mendarat di Bali dilansir dari channel YouTube-nya.

Villa Irwan Mussry, suami Maia Estianty di Bali (YouTube/Maia ALELDULTV)
Villa Irwan Mussry, suami Maia Estianty di Bali (YouTube/Maia ALELDULTV)

Kita kepoin yuk villa mewah Irwan Mussry di Bali yang luas banget dan langsung menghadap laut ini. Dijamin jiwa misqueen menjerit nih!

1. Balkon Atas yang Asri

Villa Irwan Mussry, suami Maia Estianty di Bali (YouTube/Maia ALELDULTV)
Villa Irwan Mussry, suami Maia Estianty di Bali (YouTube/Maia ALELDULTV)

"Selamat datang di Bali. Udah lama nggak kesini setahun ada kali yah. Terakhir itu November pas ulang tahun Mas Irwan kesini," kata Maia Estianty begitu sampai di villa Irwan Mussry.

Villa Irwan Mussry begitu indah dan menghadap laut lepas. Pemandangan hijau terlihat di berbagai penjuru villa. Maia bilang suka menghabiskan sore hari di balkonnya ini untuk melihat sunset. Romantis!

2. Kamar Tidur Utama

Villa Irwan Mussry, suami Maia Estianty di Bali (YouTube/Maia ALELDULTV)
Villa Irwan Mussry, suami Maia Estianty di Bali (YouTube/Maia ALELDULTV)

Ini kamar utama yang biasa ditempati Irwan Mussry dan Maia Estianty kalau ke Bali. Kamarnya sendiri tampak begitu mewah yang dilengkapi berbagai fasilitas idaman termasuk AC, TV dan sofa.

"Ini kamarku sama Mas Irwan di sini. Kalau ke Bali di sini selalu," ujar Maia Estianty. Kamar mandi kamar utama ini bahkan dilengkapi bathtub yang menghadap ke laut. Wow!

3. Kolam Renang Menghadap Laut

Baca Juga: Dari Asri Welas sampai Maia Estianty, Inilah 7 Artis Keturunan Pahlawan

Villa Irwan Mussry, suami Maia Estianty di Bali (YouTube/Maia ALELDULTV)
Villa Irwan Mussry, suami Maia Estianty di Bali (YouTube/Maia ALELDULTV)

Nggak usah ditanya fasilitas kolam renangnya, mentereng banget. Kolam renangnya sendiri langsung menghadap laut lepas dengan pemandangan indah dan suara deburan ombak. Bersantai di sini bagai liburan setiap hari.

"Keren gila. Bun, lagi pandemi gini punya villa di Bali pindah aja, ngapain tinggal di Jakarta," kata Meychan mengamini betapa kerennya villa Irwan Mussry.

4. Main Living Room

Villa Irwan Mussry, suami Maia Estianty di Bali (YouTube/Maia ALELDULTV)
Villa Irwan Mussry, suami Maia Estianty di Bali (YouTube/Maia ALELDULTV)

Bersebelahan dengan ruang makan, ada ruang tamu utama yang dilengkapi sofa dan bantal duduk yang nyaman. Koleksi lampu cantik dan pernak-pernik kayu khas Bali terlihat di berbagai area.

"Disini ada foto kawin gue juga," ungkap mantan istri Ahmad Dhani itu sembari menunjukkan deretan potret mesra keduanya tertata rapi di meja. Manis!

5. Jacuzzi

Villa Irwan Mussry, suami Maia Estianty di Bali (YouTube/Maia ALELDULTV)
Villa Irwan Mussry, suami Maia Estianty di Bali (YouTube/Maia ALELDULTV)

Kayak villa mentereng lainnya, villa Irwan Mussry juga punya jacuzzi. Jacuzzinya terletak di sebelah kolam renang yang dilengkapi dengan kursi berjemur dan taman cantik.

"Kolam jacuzzinya pake air hangat," beber ibunda Al, El dan Dul ini. Wow, keren banget ya villa mewah Irwan Mussry di Bali?

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB