Tayang Malam Ini, Simak Sinopsis Film Sicario

Berikut ini sinopsis Film Sicario, aksi menegangkan memburu gembong narkoba!

Linda Rahmadanti | Yuliani | MataMata.com
Kamis, 21 Mei 2020 | 16:45 WIB
Petikan trailer Sicario [Youtube]

Petikan trailer Sicario [Youtube]

Matamata.com - Simak yuk sinopsis Film Sicario yang akan tayang di Biskop Trans TV pada, Kamis (21/5) pukul 21.30 WIB. 

Film produksi 2015 ini disutradarai oleh Denis Villeneuve dan Taylor Sheridan sebagai penulis skenario.

Film bergenre laga kriminal thriller ini dibintangi jajaran artis terbaik. Mereka antara lain Emily Blunt, Josh Brolin, Benicio del Toro, Victor Garber, dan Jon Bernthal.

Sinopsis film Sicario

Film ini diawali peristiwa penggerebekan markas kartel-kartel Meksiko oleh pasukan yang dipimpin agen FBI Kate Macer (Emily Blunt) dan Reggie Wayne (Daniel Kaluuya). Tapi mereka dibuat terkejut dengan penemuan mayat-mayat yang membusuk saat penggerebekan.

Usai penggerebekan, Kate mendapatkan misi khusus. Dia direkomendasikan bergabung ke dalam tim khusus gabungan Departemen Kehakiman Amerika di bawah pengawasan Matt Graver (Josh Brolin). Misi mereka menangkap letnan kartel Sonora Manuel Diaz (Bernardo P. Saracino).

Petikan trailer Sicario [Youtube]
Petikan trailer Sicario [Youtube]

Selain dengan Matt, Kate juga bertugas bersama Alejandro Gillick (Benicio del Toro) yang misterius. Pertama kali bertemu, Kate langsung melihat kejanggalan pada diri Alejandro.

Singkat cerita, tim melakukan perjalanan ke Ciudad Juarez, Meksiko, untuk mengekstradisi Guillermo Diaz (Edgar Arreola), salah satu orang kepercayaan Manuel.

Petikan trailer film Sicario [Youtube]
Petikan trailer film Sicario [Youtube]

Dari Guillermo diperoleh informasi bahwa Manuel Diaz telah menggunakan terowongan untuk menyelundupkan narkoba ke Amerika Serikat.

Tapi di sisi lain, Kate mulai mempetanyakan metode tim dalam menjalankan misi ini. Dia juga bertanya-tanya sebenarnya untuk siapa Matt dan Alejandro bekerja.

Baca Juga: Tayang Malam Ini, Sinopsis Film The Mortal Instrument City of Bones

Penasaran bagaimana akhir dari film Sicario? Saksikan selengkapnya nanti malam.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB