Soimah. (Instagram/@showimah)
Matamata.com - Soimah merupakan salah satu artis yang dikenal tajir melintir. Rupanya, pundi-pundi rupiah yang berhasil dikumpulkan Soimah tak hanya didapat dari dunia hiburan saja.
Ia memiliki sederet bisnis lainnya yang ditekuni dengan sabar.
Berikut Matamata.com rangkum lima sumber kekayaan Soimah.
1. Artis laris

Karir perempuan pemilik nama lengkap Soimah Pancawati ini sangat laris di dunia hiburan. Setiap program acara yang ia bawakan sukses mendulang rating tinggi.
Saat ini Soimah menjadi bagian dari juri acara Liga Dangdut Indonesia yang tayang di salah satu stasiun televisi swasta.
2. Penyanyi

Soimah pertama kali dikenal publik sebagai penyanyi dan sinden. Ia sempat bergabung dengan Jogja Hip Hop Foundation.
3. Iklan

Tawaran menjadi bintang iklan juga laris menghampiri Soimah. Ia sempat menjadi brand ambassador iklan provider telekomunikasi.
Baca Juga: Penampakan Apartemen Mewah Jirayut, Anak Bujang Soimah Curi Perhatian
4. Clothing line

Clothing line jadi salah satu pilihan bisnis selebriti Tanah Air. Bisnis clothing line milik Soimah diberi nama Shopimah.
Soimah menawarkan kaus, sweater hingga topi yang dibanderol mulai dari Rp 80 ribu.
5. Angkutan umum

Sebelum menjadi artis terkenal, Soimah telah lama memiliki bisnis di bidang transportasi umum. Bisnis ini diurus oleh suaminya, Herwan Pandoko. Usaha angkutan umum Soimah ini beroperasi di Yogyakarta. (Tinwarotul Fatonah)