Di Korea Ditonton 7,2 Juta, Film The Man Standing Next Tayang di Indonesia

The Man Standing Next yang akan diputar di bioskop Indonesia pada 26 Februari 2020.

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Jum'at, 21 Februari 2020 | 20:45 WIB
Film The Man Standing Next

Film The Man Standing Next

Matamata.com - Falcon Pictures kembali membawa film terbaik Asia ke Indonesia. Kali ini, film asal Korea Selatan berjudul The Man Standing Next yang akan diputar di bioskop Indonesia pada 26 Februari 2020.

The Man Standing Next dibintangi oleh empat aktor ternama Korea Selatan, yakni Lee Byung Hun, Lee Sung Min, Kwak Do Won, dan Lee Hee Joon.

Film ini sendiri sukses mendapatkan 7,2 juta penonton di Korea. Sementara, ini adalah pertama kalinya Lee Byung Hun, bekerja sama dengan tiga aktor utama lainnya. Lee mengaku, harmoni di antara mereka berempat hampir sempurna.

"Karena semua aktor sangat berbakat, saya gugup. Tetapi, pada saat yang sama, saya datang untuk mengantisipasi bagaimana sinergi di antara kami akan ditampilkan di layar," kata Lee, seperti dalam rilis yang diterima Suara.com.

Film thriller tentang politik ini mengadaptasi kisah pembunuhan Jenderal Park Chung-hee pada 1979. Kisah bermula ketika Korea sepenuhnya dalam kontrol Presiden Park pada 1970-an. Kepala Badan Intelijen Korea (KCIA) Kim Gyu-pyeong berada di posisi kedua tertinggi kepemimpinan Korea.

Ketegangan politik meningkat menyebabkan Kim Gyu-pyeong membunuh Presiden Park. Film yang diperkirakan tayang pada Januari 2020 ini dibintangi Lee Byung-hun, Lee Sung-min, Kwak Do-won, Lee Hee-jon dan Kim So-jin. (Ferry Noviandi)

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB