Foto Lawas Dian Sastrowardoyo di IG Nicholas Saputra Bikin Netizen Baper

Ada apa dengan foto Dian Sastrowardoyo di Instagram Nicholas Saputra sih?

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Senin, 17 Februari 2020 | 16:30 WIB
Dian Sastrowardoyo dan Nicholas Saputra. (Instagram/@ada_apa_dengan_cinta_official)

Dian Sastrowardoyo dan Nicholas Saputra. (Instagram/@ada_apa_dengan_cinta_official)

Matamata.com - Foto Dian Sastrowardoyo di Instagram Nicholas Saputra kembali mencuri perhatian netizen. Bahkan meski foto itu diposting tahun 2015 lalu, postingan itu masih terus dikomentari sampai sekarang (tahun 2020).

Sekilas foto itu sama seperti foto Dian Sastro ketika menjadi foto model.

Tampak ia mengenakan baju lengan tipis berwarna putih. Ramputnya pun ditaruh menyamping. Sementara ekspresi Dian di foto itu tak melihat ke kamera.

"Dia..N," tulis Nicholas Saputra pada tanggal 4 September 2015.

Foto lawas Dian Sastrowardoyo di Instagram Nicholas Saputra. (Instagram/@nicholassaputra)
Foto lawas Dian Sastrowardoyo di Instagram Nicholas Saputra. (Instagram/@nicholassaputra)

Ternyata gara-gara foto tersebut masih ada di Instagram Nicholas Saputra selama bertahun-tahun. Netizen dibuat baper maksimal. Bahkan sampai ada yang tiap tahun mengecek apakah foto ini masih ada atau tidak.

"16 Februari masih aman fotonya," komentar netizen baru-baru ini.

Apalagi berdasarkan pantauan di Instagramnya, pemain Rangga di film Ada Apa dengan Cinta ini hampir tak pernah mengunggah foto seseorang.

Ia lebih banyak mengunggah hasil jepretannya berupa view alam atau potret kehidupan.

Hal ini pula yang membuat netizen merasa Dian Sastro adalah sosok istimewa buat Nicholas. Meski mereka hanya jadi pasangan di film saja.

Dian Sastro dan Nicholas Saputra6/instagram@ada_apa_dengan_cinta_official
Dian Sastro dan Nicholas Saputra6/instagram@ada_apa_dengan_cinta_official

"ASTAGA masih baper aja gue," komentar netizen.

Baca Juga: Mantul! Nicholas Saputra Diangkat Jadi Duta UNICEF

"Sampai saat ini belum dihapus juga ini foto, kenapa kalian berdua tidak berjodoh," sesal netizen.

"Jangan-jangan ada cinta terpendam dlm hatimu untuk Dian," dugaan netizen.

Ada juga yang mengungkapkan kalau Dian Sastro adalah satu-satunya perempuan yang pernah diposting Nicholas Saputra di akun Instagramnya.

"The only woman on this account @therealdisast," tulis netizen.

Duh! Netizen masih baper aja ya padahal filmnya juga sudah lama. Dian Sastro bahkan sudah menikah dan punya anak.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB

Perjalanan Iko Uwais membawanya pada babak baru, menjadi sutradara dan aktor dalam film terbarunya, Timur....

life | 10:06 WIB