Jadi Opening Act Konser Why Don't We, The Overtunes Bangga!

"Pokoknya senang banget. Kami belum pernah jadi opening act artis internasional," kata Reuben Nathaniel.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Kamis, 07 November 2019 | 20:34 WIB
The Overtunes [Sumarni/MataMata.com]

The Overtunes [Sumarni/MataMata.com]

Matamata.com - Usai ditunjuk sebagai opening act untuk konser tunggal Why Don't We di Indonesia, grup musik The Overtunes yang digawangi Mikha Angelo, Reuben Nathaniel dan Mada Emmanuelle mengungkap kebahagiaannya. 

"Pokoknya senang banget. Kami belum pernah jadi opening act artis internasional. Jadi semoga kalau mewakili musisi Indonesia, semoga bisa bagus. Buat fans juga semoga kami menjadi pembuka yang terbaik," ujar Reuben Nathaniel di kawasan MH Thamrin, Jakarta Pusat, Kamis (7/11/2019).

Why Don't We [Instagram]
Why Don't We [Instagram]

Selanjutnya, Mikha Angelo pun turut menimpali. Dia mengaku sangat bangga grupnya bisa terpilih menjadi pembuka konser Why Don't We.

"Bangga sih pastinya. BenAr sih aku nggak pernah segugup ini. Bahkan untuk preskon tadi. Karena sesuatu yang baru kami menjadi opening. Terus melihat reaksi orang-orang di sosial media. Mungkin tambah gugup yah tapi tetep excited juga karena fansnya antusias banget," kata Mikha Angelo.

"Pastinya ada sedikit ngeri-ngerinya. Kayak mereka suka nggak yah lagu kita dimainin duluan sebelum Why Don't We. Pokoknya banyak yang dipikirin. Cuma bangga bisa jadi opening act," sambungnya lagi.

Rencananya, The Overtunes akan membawakan sekira lima lagu. Grup yang terbentuk sejak 2013 ini meminta bantuan fans Why Don't We buat menentukan setlist lagu yang akan dinyanyikan nanti. 

The Overtunes. [suara.com/Wahyu Tri Laksono]
The Overtunes. [suara.com/Wahyu Tri Laksono]

"Karena kami kalau manggung itu 10 lagu. Dan itu lumayan pusing juga karena banyak lagu yang dikorbankan. Kayak lagu yang pelan. Kami pengin lagu yang dibawakan nanti dipilih sama fans yang bakalan datang. Biar mereka expect dengan lagu dari kami. Semoga lagu yang kami bawakan cocok di telinga mereka," tutur Mikha Angelo.

Seperti diketahui, konser Why Don't We sendiri akan diadakan di The Kasablanka Hall, Jakarta Selatan pada 21 November 2019. [Sumarni]

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB