Wih, Wishnutama Dapat Pesan Penuh Makna dari Barista Starbucks

Apa ya pesan untuk Wisnutama?

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Kamis, 20 Juni 2019 | 22:00 WIB
Wisnutama dan Sabian Tama. (Instagram/@sabtams)

Wisnutama dan Sabian Tama. (Instagram/@sabtams)

Matamata.com - Belum lama ini ada kisah menarik yang dibagikan oleh Wishnutama, CEO salah satu stasiun televisi swasta ini sempat memenangkan penghargaan Asian Televisi Award dan Panasonic Awards.

Lewat akun Instagramnya, suami dari Gista Putri ini mengunggah foto secangkir kopi yang dibelinya di Starbucks.

Sekilas tak ada yang aneh dengan gelas tersebut, namun ternyata ada tulisan penuh makna di dalamnya.

Pesan penuh makna yang diberikan barista Starbucks kepada Wishnutama. (Instagram/@wishnutama)
Penuh makna pesan yang diberikan barista Starbucks kepada Wishnutama. (Instagram/@wishnutama)

"Baru mau minum kopi baru ngeh ada tulisan panjang di cup yang ditulis oleh seorang barista yang buatin kopi. Terima kasih Intan yang sudah sering bikinin kopi untuk saya, Sukses buat pekerjaan barunya ya," ungkap Wishnutama dari keterangan foto.

Rupanya gelas tersebut berisi kopi yang dibuat oleh barista Starbucks bernama Intan.

Intan diketahui membuatkan kopi kesukaan Wishnutama setiap harinya.

Namun, hari itu menjadi momen terakhir Intan menyajikan kopi kesukaan Wishnutama karena dirinya harus pindah usai satu tahun bekerja.

"Dear Pak Wisnu, ini adalah hari terakhir saya bekerja di Starbucks, saya senang bisa membuatkan kopi kesukaan Anda semenjak saya mulai bekerja di Starbucks sampai dengan hari terakhir," tulis Intan dalam bahasa Inggris.

Hingga berita ditulis, foto segelas kopi Starbucks yang diunggah Wishnutama ini telah mendapatkan lebih dari 53 ribu likes.

Suara.com/Arendya Nariswari

Baca Juga: Tak Hanya Anak Wisnutama, 4 Aktor Ini Pernah Bekerja di Restoran

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB