Tinggalkan Ibu Kota, Ayudia Bing Slamet dan Suami Mantap Menetap di Bali

Kenapa ya Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion mau pindah?

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Sabtu, 01 Juni 2019 | 09:15 WIB
Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion (Suara.com/Wahyu Tri Laksono)

Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion (Suara.com/Wahyu Tri Laksono)

Matamata.com - Pasangan selebriti Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion berencana akan menetap di Bali. Bahkan mereka sudah membangun sebuah rumah untuk mereka tinggali bersama buah hatinya, Dia Sekala Bumi.

"Kami sebenarnya nabung aja sih dulu. Mencoba membangun properti di sana. Ke depannya memang ada cita-cita ke sana, jadi insyaallah dilancarkan. Kalau lancar pindah lah," kata Ayudia Bing Slamet bersama Ditto Percussion, saat ditemui di kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, Jumat (31/5/2019).

Bali menjadi pilihan Ayudia Bing Slamet dan Ditto karena merasa pulau tersebut sudah menjadi bagian dalam diri mereka. Bahkan mereka menemukan jati diri saat mereka mengunjungi pulau tersebut.

"Jadi ingin mencoba sesuatu yang baru, mumpung masih muda. Pengin tahu kota di mana yang tepat buat kita juga," tutur lelaki bernama lengkap, Muhammad Pradana Budiarto itu.

Ditto menambahkan, Bali juga menjadi tempat sejarah untuk buah hatinya, karena Sekala dilahirkan di sana.

"Banyak history juga, waktu Ayu lahiran sih, lahiran Skala juga di bali. Kayaknya tempat itu manggil kita buat dicoba," papar Ditto.

Tidak hanya menyiapkan properti saja di Bali, cucu dari almarhum maestro lawak, Bing Slamet itu sudah mencari-cari sekolah yang baik untuk anak semata wayangnya.

Ayudia Bing Slamet dan suami, Ditto. (Instagram)
Ayudia Bing Slamet dan suami, Ditto. (Instagram)

"Kemarin kami ke sana sudah ngecek rencana pindah nyari sekolah Skala, tempat main, kids friendly, alhamdulilah pas sih," tutur Ayu Bing Slamet.

Bila tidak berhalangan, Ayudia Bing Slamet dan Ditto Percussion akan pindah tahun depan, setelah rumah selesai dibangun.

Baca Juga: Keluarga Ayudia Bing Slamet Buat Video Spesial HUT ke-73 RI

"Ini lagi dibangun, mudah-mudahan secepatnya. Tahun depan sudah pindah penginnya," tutur Ditto Percussion.

Suara.com/Ismail

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

AMDUS 2 hadir dengan cerita yang lebih dalam, lebih emosional, dan menjanjikan intensitas yang dua kali lipat menyayat h...

life | 13:59 WIB

Perpaduan Brutal Horor Intens, Drama Kemanusiaan, dan Kritik Sosial dari MAGMA Entertainment....

life | 13:52 WIB

Future Project hadir sebagai wadah pengembangan dan kerja sama produksi yang mendorong karya independen menuju tahap pen...

life | 15:25 WIB

Melalui JAFF Content Market, para kreator akan berkesempatan untuk berinteraksi langsung dengan produser, investor, dan ...

life | 15:16 WIB

Mengelola pengeluaran saat bermain game mobile dapat menjadi tantangan, tetapi dengan strategi yang tepat, Anda dapat me...

life | 13:27 WIB

Film Yakin Nikah berputar pada perjalanan romansa Niken yang dihadapi pilihan antara si pacar: Arya atau si mantan: Gerr...

life | 13:04 WIB

Jika webseries-nya terasa dekat dan personal, versi filmnya akan terasa lebih megah dan sinematik....

life | 11:38 WIB

Film kolaborasi PFN, Rekam Films, dan LGW Singapura ini ajak penonton menyusuri 1.859 km perjalanan menuju pelaminan...

life | 19:32 WIB

Kangen film romantis yang ringan, visualnya manis, dan chemistry-nya bikin hati hangat? Yakin Nikah adalah jawabannya!...

life | 13:37 WIB

Riri Riza menegaskan bahwa film ini bukan sekadar hiburan, melainkan juga cerminan zaman yang penuh gejolak....

life | 20:59 WIB