Ngaku Culun, Foto Maia Estianty saat Kelas 1 SMA Mirip Al Ghazali

Maia Estianty unggah foto muda yang kembar Al Ghazali loh!

Tinwarotul Fatonah | Irma Joanita | MataMata.com
Selasa, 26 Maret 2019 | 17:30 WIB
Maia Estianty. (Suara.com/Ismail)

Maia Estianty. (Suara.com/Ismail)

Matamata.com - Sosok Maia Estianty kembali mencuri perhatian netizen. Bukan karena kehidupan mewah yang ia miliki, namun kali ini ia memamerkan penampilannya saat masih gadis.

Yap! Maia Estianty terlihat mengunggah foto lamanya saat ia masih kelas 1 SMA nih.

Penampilan Maia Estianty saat itu pun terlihat sangat berbeda dengan yang sekarang.

Dalam foto tersebut, Maia Estianty terlihat mengenakan seragam berwarna cokelat muda. Berfoto candid, Maia Estianty melengkapi penampilannya tersebut mengenakan topi ala veteran dengan pin bendera Indonesia.

Hal itu karena ia sedang melakukan syuting film Soerabaia 45. Maia Estianty pun terlihat memiliki alis yang tebal, janggut panjang dan pipi yang agak berisi.

Tampilan Maia Estianty saat muda ini ia akui terlihat culun.

Maia Estianty muda. (Instagram/@maiaestiantyreal)
Maia Estianty muda. (Instagram/@maiaestiantyreal)

"SMA kelas 1. Mirip ke siapa? Culun amaatttt. alisnya aja super tebel .. Tapi tomboy sih dari dulu. Dulu yg paling aku nggak suka adalah punya janggut panjang, ternyata janggut panjang jaman sekarang lagi nge tren... Ini waktu lagi syuting film Soerabaia 45 #maiaestianty #diarymaia #seniorhighschool #happywife #semakintuasemakinbahagia #wheniwasyoung", kenang Maia Estianty dalam keterangan foto tersebut.

Sontak unggahan foto muda Maia Estianty ini menanggapi pertanyaan dalam keterangannya dan menganggap Maia Estianty mirip dengan putra pertamanya, yakni Al Ghazali.

Beberapa di antaranya adalah @janetaaliefvia, "Mirip @alghazali7 bunda @maiaestiantyreal", kemudian ada @rini_lapumi, "mirip al bun @maiaestiantyreal."

Baca Juga: Bukan Makan Siang Mewah, Maia Estianty Siapkan Menu Sederhana untuk Suami

Al Ghazali. (Instagram/@alghazali7)
Al Ghazali. (Instagram/@alghazali7)

Bahkan, beberapa netizen mengira foto ini adalah foto Al Ghazali, @serinmahmudin, "Tadi kirain @alghazali7 mirip banget", dan akun Instagram @ida_aishaa, "Kirain tadi foto lawasnya si mbarep (anak pertama) bun."

Wah, ternyata Al Ghazali mirip sang mama ya.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB

Perjalanan Iko Uwais membawanya pada babak baru, menjadi sutradara dan aktor dalam film terbarunya, Timur....

life | 10:06 WIB

Film yang menjadi debut layar lebar Bunda Corla ini mendapat sambutan hangat dari penonton yang memenuhi studio....

life | 20:00 WIB