Tasya Kamila dan 4 Artis Ini Berfoto Prewedding Lebih dari Sekali

Ada yang sampai empat kali, lho.

Jum'at, 07 Desember 2018 | 09:55 WIB
Franda dan Samuel Zylgwyn  (Suara.com/Ismail)

Franda dan Samuel Zylgwyn (Suara.com/Ismail)

Matamata.com - Sesi pemotretan sebelum menikah atau biasa disebut dengan foto prewedding, umum dilakukan oleh para selebritis. Nggak jarang para seleb berfoto prewedding lebih dari sekali dengan tema yang beragam dan lokasi berbeda. Salah satunya dilakukan oleh pasangan berbahagia Tasya Kamila dan Randi Bachtiar.

Dua sejoli yang melepas masa lajang pada 5 Agustus 2018 ini melakukan foto prewedding empat kali, lho. Pertama mereka melakukannya dengan konsep budaya Minang hasil jepretan fotografer Diera Bachir.

Lalu yang kedua, mereka melakukan foto prewedding dengan tema piknik di New York. Mereka juga melakukan pemotretan prewedding dengan konsep lebih formal dengan mengenakan gaun dan jas. Terakhir, mereka melakukannya dengan adat Jawa, sesuai asal usul Tasya Kamila.

Lewat akun Instagram-nya, Tasya baru saja mengumumkan sedang berbadan dua. Kabar Tasya hamil mendapat banyak ucapan selamat dari para selebritis.

Tasya Kamila dan Randi Bachtiar (Suara.com/Ismail)
Tasya Kamila dan Randi Bachtiar (Suara.com/Ismail)

Selain Tasya Kamila dan Randi Bachtiar, 4 pasangan artis ini juga lakukan foto prewedding lebih dari sekali.

Siapa saja, ya?

1. Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda

Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda  (Suara.com/Sumarni)
Syahnaz Sadiqah dan Jeje Govinda (Suara.com/Sumarni)

Adik Raffi Ahmad, Syahnaz Sadiqah dan suaminya Jeje Govinda juga melakukan foto prewedding lebih dari sekali. Pasangan yang mengikat janji sehidup semati pada 21 April 2018 ini melakukan sesi pemotretan sebelum menikah sebanyak 3 kali.

Pada foto pertama, Syahnaz dan Jeje berpose intim dengan background warna merah dan bunga-bunga. Foto ini diambil oleh fotografer Zulham Siregar.

Sesi kedua, Diera Bachir memotret mereka di Ayana Jakarta dengan background pemandangan alam. Mereka memesona dalam balutan busana putih dengan corak batik.

Baca Juga: Selamat, Tasya Kamila Umumkan Kehamilan Anak Pertama

Syahnaz dan Jeje mengusung konsep glamor di pemotretan ketiga. Pemotretan itu dilakukan di atas sebuah gedung dengan latar sebuah helikopter. Foto itu diabadikan oleh fotografer Rio Motret.

2. Anissa Aziza dan Raditya Dika

Raditya Dika dan Anissa Aziza  (Suara.com/Sumarni)
Raditya Dika dan Anissa Aziza (Suara.com/Sumarni)

Anissa Aziza melakukan foto prewedding anti mainstream nih. Mereka memilih konsep santai dengan memakai kemeja warna putih dan latar belakang dapur. Ceritanya keduanya sedang membuat kue bareng. So sweet.

Mereka juga berfoto dengan tema budaya Mandailing dan Palembang. Latar rumah adat daerah tersebut dipilih untuk menghasilkan gambar yang keren.

Anissa Aziza dan Raditya Dika menikah pada 5 Mei 2018. Anissa sekarang sedang mengandung anak pertama.

3. Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara

Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara  (Suara.com/@Ismail)
Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara (Suara.com/@Ismail)

Foto prewedding Nadine Chandrawinata dan Dimas Anggara juga beda dari yang lain. Mereka mengusung konsep yang sesuai dengan jiwa mereka yang sangat mencintai alam dan traveling.

Pertama, mereka berfoto dengan konsep bohemian yang santai dan penuh tawa. Pasangan yang menikah pada 5 Mei 2018 ini juga berfoto untuk yang kedua kalinya dengan tema traveling yang kaya nuansa alam.

4. Franda dan Samuel Zylgwyn

Franda dan Samuel Zylgwyn  (Suara.com/Ismail)
Franda dan Samuel Zylgwyn (Suara.com/Ismail)

Franda dan Samuel Zylgwyn memang suka mengabadikan momen manis mereka dalam bentuk foto. Keduanya juga melakukan foto prewedding lebih dari sekali.

Pertama, mereka jauh-jauh ke Paris untuk melakukan foto prewedding di depan menara Eiffel yang romantis. Lalu mereka juga mengabadikan potret keduanya dengan latar padang ilalang yang indah.

Itu dia 5 seleb lakukan prewedding berulang kali. 

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB