Potret kehamilan Sharena Delon. (Instagram/@mrssharena)
Matamata.com - Kabar bahagia sedang menyelimuti keluarga Sharena Delon dan Ryan Delon. Pasangan yang menikah pada 2013 lalu ini baru saja kedatangan keluarga baru.
Sharena Delon baru saja melahirkan anak keduanya, pada Sabtu (22/9/2018). Sayangnya nama anak kedua mereka yang berjenis kelamin perempuan itu belum dipublikasikan oleh mereka.
Sebelumnya, nggak banyak yang tahu jika Sharena Delon sedang mengandung anak kedua lho. Sharena Delon baru mengumumkan kehamilannya pada usia kehamilan keempat bulan.
Ia mengumumkannya lewat postingan foto di akun Instagram pribadinya dengan foto perut yang sudah membesar layaknya orang hamil. Akhirnya melahirkan anak keduanya, berikut ini perjalanan kehamilan Sharena Delon:
1. Saat Sharena Delon mengumumkan kehamilan anak keduanya, bersama Ryan Delon dan anak pertamnya yang bernama Ryshaka Dharma Situmeang.
2. Di usia kehamilan menuju enam bulan, Sharena Delon sudah mengatahui jenis kelamin anak keduanya.
3. Makin hari makin cantik kalau ibu hamil emangan.
4. Saat kandungan Sharena Delon berusia enam bulan.
5. Style ibu hamil ini tetap kece dengan jeans dan sneakersnya.
6. Sharena Delon saat kehamilannya memasuki usia delapan bulan.
Baca Juga: Formasi Lengkap, Sharena Gunawan Melahirkan Anak Kedua Perempuan
7. Segala persiapan sudah dilakukan oleh Sharena Delon saat usia kandungannya memasuki usia 9 bulan.
8. Menunggu detik-detik kelahiran anak keduanya yang berjenis kelamin perempuan.
9. Akhirnya, anak mereka berdua lahir. Selamat ya!