Dekat Banget, 5 Seleb Ini Buktikan Bisa Jadi Ayah Tiri Terbaik

Mereka tak beda-bedakan anak sendiri dengan anak bawaan istrinya.

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Selasa, 14 Agustus 2018 | 20:00 WIB
Sonny Septian - Stefan William. (Instagram/@sonnyseptian/@stefannwilliam)

Sonny Septian - Stefan William. (Instagram/@sonnyseptian/@stefannwilliam)

Matamata.com - Artis cantik Jessica Iskandar mengungkapkan memilih Richard Kyle sebagai pasangan karena dirasa bisa jadi ayah yang baik buat putranya, El Barack.

Kabarnya Jessica Iskandar dan Richard Kyle tidak lama lagi akan menuju jenjang hubungan yang lebih serius. Dinanti kabar bahagianya ya!

Hampir semua wanita senasib dengan Jessica Iskandar punya pikiran yang sama. Mereka akan memilih pria yang bisa menerima dirinya dan anak-anaknya. Dan deretan selebriti pria ini sudah membuktikannya.

Mereka bisa menjadi ayah tiri yang baik dan jadi panutan anak-anaknya maupun anak-anak bawaan istrinya.

Berikut lima seleb pria yang buktikan bisa jadi ayah tiri terbaik tanpa membedakan anak-anaknya versi MataMata.com.

1. Anji

Anji, Wina Natalia dan anak-anaknya. (Instagram/@duniamanji)
Anji, Wina Natalia dan anak-anaknya. (Instagram/@duniamanji)

 

Menikahi mantan istri Wisnutama, Wina Natalia, Anji eks. band Drive juga sangat akrab dengan putra-putra tirinya. Tak jarang mereka menghabiskan waktu bersama untuk liburan, misalnya.

2. Giring Ganesha

Keluarga Giring Ganesha. (Instagram/@giring)
Keluarga Giring Ganesha. (Instagram/@giring)

 

Baca Juga: Rayakan Ultah Pernikahan, Ucapan Samuel Zylgwyn Bikin Meleleh

Mantan vokalis band Nidji ini juga buktikan jadi panutan buat anak tirinya. Ia bisa dikatakan sangat akrab dengan putra Cynthia Riza dari pernikahannya terdahulu.

3. Andhika Pratama

Andhika Prata dan Ussy Sulistiawaty
Andhika Prata dan Ussy Sulistiawaty

 

Ketika menikah dengan Ussy Sulistiawaty pada 21 Januari 2012, Andhika Pratama sudah sangat dekat dengan dua putri istrinya. Ussy pernah mengungkapkan luluh dengan Andhika karena dia bisa mengambil hati putri-putrinya.

Bahkan setelah memiliki dua buah hati dengan Ussy, sikap Andhika Pratama ke anak-anak tirinya tak ada bedanya. Ia benar-benar mengganggap anak tirinya seperti anak sendiri.

4. Stefan William

Keluarga Stefan William. (Instagram/@stefannwilliam)
Keluarga Stefan William. (Instagram/@stefannwilliam)

 

Sama seperti Andhika Pratama, ketika 10 November 2016 menikah dengan Celine Evangelista, Stefan William langsung dapat dua orang putri cantik. Tak hanya mencintai dan menyayangi Celine Evangelista, Stefan William juga dekat dengan anak-anak tirinya.

5. Sonny Septian

Sonny Septian dan anak tirinya. (Instagram/@sonnyseptian)
Sonny Septian dan anak tirinya. (Instagram/@sonnyseptian)

 

Aktor peran Sonny Septian ini kompak banget lho sama putra tirinya. Bahkan keduanya tampak seperti anak dan ayah kandung. Momen-momen kekompakan Sonny Septian dan putra tirinya itu sering dipostingan Fairuz A Rafiq.

Gimana nih guys, siapa ayah tiri yang paling menginspirasi kamu?

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB