Delapan Tahun Berlalu, Sinta Keong Racun Kini Tinggal di Prancis

Sinta Keong Racun diketahui tinggal bersama suaminya, Ocky Ardiansyah Masson, di Paris, Prancis.

Senin, 11 Juni 2018 | 16:11 WIB
Sinta Keong Racun

Sinta Keong Racun

Matamata.com - Masih kah kalian ingat dengan duo keong racun, Sinta dan Jojo?

Duo lipsync yang ngehits pada 2010 lalu. Sinta dan Jojo merekam lipsync lagu Keong Racun yang berhasil membuat mereka viral dan terkenal.

Video lipsync yang diunggah di YouTube pada saat itu ditonton lebih dari lima juta viewer dan berhasil menjadi trending topic selama empat hari.

Kira-kira begini liriknya,"Dasar kau keong racun, baru kenal eh ngajak tidur. Ngomong nggak sopan santun, kau anggap aku ayam kampung."

Setelah Sinta dan Jojo berhasil memopulerkan lagu Keong Racung, Lissa selaku pemilik lagu pun ikut kecipratan tenar.

Tak mau menyia-nyiakan kesempatan, Charly ST 12 membeli lagu Keong Racun untuk diaransemen ulang dengan musik pop yang dinyanyikan oleh duo Putry Penelope.

Sinta dan Jojo diminta untuk menjadi model video klipnya.

Delapan tahun berlalu, kedua bintang lipsync ini tak lagi eksis. Namun dari informasi yang didapat oleh tim Matamata.com, keduanya telah menikah.

Sedangkan Sinta diketahui tinggal bersama suaminya, Ocky Ardiansyah Masson, di Paris, Perancis.

Suami Sinta kabarnya memiliki usaha rumah makan khas Indonesia di sana.

Baca Juga: Tak Hanya Ashanty, 5 Artis Ini Dikenal Intim dengan Pembantunya

Penasaran dengan sosok Sinta sekarang?

Berikut Matamata.com berikan potretnya saat berada di Paris.

1. Saat di pantai daerah New Caledonia, Prancis.

Sinta Keong Racun

Instagram @sisisinta

2. Foto ini diambil pada tahun 2014. Kata Sinta, ia harus perpanjang KTP sebelum diusir dari Prancis.

 Sinta Keong Racun

Instagram @sisisinta

3. Pose di pinggir jalan kota Paris yang sepi, sepertinya nyaman, ya?

 Sinta Keong Racun

Instagram @sisisinta

4. Bersama suami tercinta di pantai New Caledonia.

Sinta Keong Racun

Instagram @sisisinta

5. Bareng temen bulenya, nih.

Sinta Keong Racun

Instagram @sisisinta

Matamata.com/Uni Irmagani 

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB