5 Fakta Hwang Minhyun yang Main di Drama My Lovely Liar, Segera Kunjungi Indonesia

Hwang Minhyun akan mengunjungi Indonesia untuk menggelar Mini Concert pada bulan Agustus 2023 ini.

Yohanes Endra | MataMata.com
Senin, 07 Agustus 2023 | 08:00 WIB
Fakta Hwang Minhyun (Instagram/optimushwang)

Fakta Hwang Minhyun (Instagram/optimushwang)

Matamata.com - Hwang Minhyun akan menggelar mini concert di Indonesia. Mini concert berjudul "2023 Hwang Minhyun Mini Concert in Jakarta" tersebut rencananya akan dilaksanakan pada 19 Agustus 2023 di The Hall Kasablanka.

Tiket mini concert Hwang Minhyun dijual paling murah Rp1,2 juta dan Rp2,8 juta termahal. Yang menarik, semua kategori tiket berkesempatan mengikuti Goodbye session.

Jelang kedatangannya ke Indonesia, yuk simak berbagai fakta Hwang Minhyun yang membuatnya banyak dicintai berikut ini.

1. Bukan Pertama Kali ke Indonesia

Fakta Hwang Minhyun (Instagram/optimushwang)
Fakta Hwang Minhyun (Instagram/optimushwang)

Melalui video yang dibagikan promotor acara, Hwang Minhyun mengungkap rasa bahagia sekaligus gugup karena akan segera bertemu para penggemarnya. Sebenarnya Hwang Minhyun sudah pernah ke Indonesia dalam konser bersama Wanna One pada Juli 2018. Namun momen kali ini begitu berbeda karena Hwang Minhyun datang sebagai artis solo.

2. Alergi Garam

Fakta Hwang Minhyun (Instagram/optimushwang)
Fakta Hwang Minhyun (Instagram/optimushwang)

Hwang Minhyun juga tak sabar mencicipi makanan Indonesia. Ngomong-ngomong soal makanan, Hwang Minhyun ternyata alergi garam. Bahkan keringat yang diketahui mengandung natrium klorida (bahan utama garam dapur) membuat kulit Hwang Minhyun mengeluarkan bintik-bintik merah.

3. Idol yang Jadi Aktor

Fakta Hwang Minhyun (Instagram/optimushwang)
Fakta Hwang Minhyun (Instagram/optimushwang)

Drama Hwang Minhyun yang berjudul "My Lovely Liar" dengan lawan main Kim So Hyun belum lama rilis di Viu. Sejak masih menjadi anggota grup idol NU'EST, Hwang Minhyun telah mengambil peran-peran kecil hingga dipercaya menjadi pemeran utama untuk pertama kalinya dalam drama "Live On" (2020). Ia juga ambil peran dalam dua season drama "Alchemy of Souls" (2022).

4. Pernah Tergabung dalam 2 Grup Idol

Baca Juga: 8 Potret Yoon Ji On di My Lovely Liar, Perankan CEO yang Dekat dengan Hwang Minhyun

Fakta Hwang Minhyun (Instagram/optimushwang)
Fakta Hwang Minhyun (Instagram/optimushwang)

Hwang Minhyun diketahui debut sebagai idol dalam grup NU'EST pada 2012. Ia kemudian tergabung dalam grup Wanna One karena menjadi salah satu yang terbaik saat mengikuti acara survival "Produce 101" season 2. Sayangnya baik NU'EST maupun Wanna One bubar sehingga Hwang Minhyun memilih debut solo tahun 2023 ini dan semakin fokus di dunia akting.

5. Gak Pernah Pacaran

Fakta Hwang Minhyun (Instagram/optimushwang)
Fakta Hwang Minhyun (Instagram/optimushwang)

Siapa sangka, Hwang Minhyun yang memiliki wajah tampan tidak pernah berpacaran lho! Dalam acara "Happy Together", Hwang Minhyun mengaku sebenarnya pernah pacaran saat SMP, tetapi hanya lewat teks sehingga belum pernah pegangan tangan atau pelukan dengan lawan jenis. Ditanya tipe wanita idamannya, Hwang Minhyun ternyata ingin punya pacar yang lebih tua dan berambut pendek.

Itu dia sederet fakta Hwang Minhyun yang akan segera kunjungi Indonesia dan drama terbarunya lagi tayang. Siapa nih fansnya Hwang Minhyun?

Kontributor: Neressa Prahastiwi
×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Aktris ternama Nikita Willy tampil berbeda dalam perayaan ulang tahun ketiga anak pertamanya, Issa Xander Djokosoetono....

kpop | 09:39 WIB

Aktor asal Korea Selatan, Lee Min Ho, baru-baru ini menjadi sorotan publik Indonesia....

kpop | 14:15 WIB

Selain piscok, Lucas Wong sempat menjajal nasi padang setibanya di Jakarta....

kpop | 16:39 WIB

Tak hanya bernyanyi dan menari, Lucas Wong juga berbincang banyak hal hingga main games....

kpop | 12:04 WIB

Gunjingan soal penampilan Cha Young Joo ramai setelah ia memamerkan potret dirinya ikut bersama sang suami Shin Tae Yong...

kpop | 19:21 WIB

Siap-siap baper, kenalan dengan beberapa pemain drama Dare to Love Me yuk!...

kpop | 12:28 WIB

Drama Chief Detective 1958 tayang hari ini, intip potret Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo yuk!...

kpop | 13:12 WIB

Dramanya sebentar lagi tayang, kenalan dengan karakter Wi Ha Joon dan Jung Ryeo Won yuk!...

kpop | 13:00 WIB

Blood Free sudah menayangkan empat episode perdana, kepoin potret Han Hyo Joo yuk!...

kpop | 14:37 WIB

Bakal tayang di Netflix, kepoin fakta drama Cashero yang menggaet Junho 2PM yuk!...

kpop | 13:37 WIB