Matamata.com - Aktor Korea berbakat Kim Min Seok ulang tahun ke-33 menurut usia internasional pada hari ini, Selasa (24/1/2023). Di momen pertambahan usianya ini, yuk kita kepoin bareng beberapa drama terbaru Kim Min Seok yang pastinya keren.
Lahir pada 24 Januari 1990, Kim Min Seok sudah memikat pemirsa di banyak drama populer. Dia pernah membintangi drama Shut Up Flower Boy Band (2012), Descendants of the Sun (2016), Doctors (2016), Defendant (2017), Because This Is My First Life (2017), dan masih banyak lagi.

Lalu bagaimana dengan drama terbaru Kim Min Seok? Yuk intip sama-sama ulasannya di bawah ini terkait sinopsis dan karakter yang diperankannya melansir dari Soompi dan sumber lainnya. Ada drama barunya yang belum tayang, lho!
Baca Juga: 6 Drama Korea Bertema Futuristik, Terkini Black Knight Kim Woo Bin
1. Because This is My First Life (2017)

Because This is My First Life adalah drama hits yang dibintangi Kim Kim Min Seok pada tahun 2017 lalu. Komedi romantis ini menceritakan tentang Yoon Ji Ho (Jung So Min) yang membutuhkan rumah dan Nam Se Hee (Lee Min Ki) si pemilik rumah.
Selain mereka berdua, Esom dan Park Byung Eun juga memerankan pasangan yang dewasa sebagai Woo Su Ji dan Ma Sang Goo. Sementara itu, Kim Min Seok dan Kim Ga Eun memerankan Sim Won Seok dan Yang Ho Rang, pasangan yang sudah tujuh tahun pacaran tetapi tidak sepakat soal pernikahan.
Baca Juga: 5 Drama Korea Tayang di Netflix 2023 Part 3, Ada Gyeongseong Creature dan Sweet Home Season 2
2. Lovestruck in the City (2020-2021)

Lovestruck in the City merupakan drama pendek romantis yang menyoroti kehidupan cinta realistis anak-anak muda yang berjuang untuk bertahan hidup di kota yang sibuk. Ji Chang Wook memerankan arsitek Park Jae Won yang jatuh hati dengan pemasar lepas Lee Eun Oh (Kim Ji Won).
Kim Min Seok berperan sebagai arsitek Choi Kyung Joon yang sudah lama berpacaran dengan Seo Rin Yi (So Ju Yeon). Tak ketinggalan ada Ryu Kyung Soo dan Han Ji Eun yang berperan sebagai mantan pasangan Kang Geon dan Oh Sun Young.
Baca Juga: 4 Fakta Deliveryman: Drama Hantu Baru dari Yoon Chan Young, Minah Girl's Day dan Kim Min Seok
3. Start Up the Engine (2021)

Start Up the Engine merupakan drama terbaru Kim Min Seok pada tahun 2021 lalu bareng Im Hyeon Joo. Kim Min Seok berperan sebagai mekanik mobil jenius yang bernama Cha Dae Hyun. Dia sangat terampil dalam hal mobil, tetapi merasa canggung bila berhadapan dengan cinta.
Makanya dia mengalami kesulitan untuk mengungkapkan perasaannya pada No Yu Hwa (Im Hyeon Joo), seorang manajer di pusat servis mobil. No Yu Hwa adalah wanita yang cerdas dan ramah, tetapi dia menyimpan rasa sakit dari kejadian di masa lalu yang tak terlupakan.
4. Deliveryman (2023)

Salah satu drama terbaru Kim Min Seok yang patut kamu nantikan adalah Deliveryman bareng Yoon Chan Young dan Minah Girl's Day. Yoon Chan Young akan berperan sebagai Seo Young Min, seorang sopir taksi yang akan mengantarkan penumpangnya kemanapun asalkan dibayar.
Minah memerankan sosok hantu bernama Kang Ji Hyun yang hilang ingatan dan mendapat tumpangan gratis di taksi Seo Young Min. Kim Min Seok menjadi dokter tampan Do Kyu Jin yang membantu Kang Ji Hyun dan Seo Young Min untuk mengabulkan keinginan hantu. Deliveryman dijadwalkan tayang pada bulan Maret 2023 mendatang.
5. Bloody Romance

Kim Min Seok juga akan beradu akting dengan Nam Gyu Ri di drama baru bertajuk Bloody Romance (judul literal). Kim Min Seok akan berperan sebagai seorang bintang yang punya banyak penggemar wanita di seluruh dunia. Sang bintang akan mengalami berbagai peristiwa saat masuk militer.
Sementara itu, Nam Gyu Ri akan berperan sebagai letnan dua Baek Young Ok yang memimpin pasukan khusus Korea Utara. Lewat Baek Young Ok, Nam Gyu Ri akan menampilkan adegan aksi dan sisi baru dirinya sebagai seorang prajurit yang punya pengetahuan luas. Drama ini belum mengumumkan jadwal tayang.
Itu dia beberapa drama terbaru Kim Min Seok yang hari ini ulang tahun. Kamu juga bisa melihat penampilannya di drama baru The Beauty Inside, Racket Boys, dan kabarnya dia juga akan bergabung di Shark: The Storm. Tunggu jadwal tayang drama barunya dan jangan lupa nonton. Selamat ulang tahun, Kim Min Seok!