ELF Bersiap! Super Junior Resmi Umumkan Jadwal Konser di Indonesia

Super Junior diketahui sedang melakukan tur dunia.

Yohanes Endra | Diwanna Ericha | MataMata.com
Rabu, 03 Agustus 2022 | 23:00 WIB
Super Junior (Soompi)

Super Junior (Soompi)

Matamata.com - Super Junior resmi mengkonfirmasi bahwa mereka akan datang ke Indonesia.

Mecimapro, protomor yang hampir secara rutin mendatangkan artis Korea, telah mengumumkan konser tur dunia Super Junior. 'SUPER SHOW 9: ROAD in JAKARTA' melalui Instagram-nya.

“E.L.F., sampai jumpa lagi di #SS9inJKT!” tulis @mecimapro pada Selasa (2/8/2022).

Konser Super Junior tahun ini akan digelar di Indonesian Convention and Exhibition (ICE) BSD Hall 5-6.

Acara tersebut akan berlangsung pada hari Sabtu, 17 September 2022 pukul 14.00 WIB. Mecimapro tidak mempublikasikan daftar harga tiket. Detailnya akan segera diumumkan.

Super Junior diketahui sedang melakukan tur dunia. Kecuali Heechul, para anggota terakhir akan menggelar konser ini di Bangkok, Thailand pada 30-31 Juli 2022.

Super Junior (Allkpop.com)
Super Junior (Allkpop.com)

Dalam konser tersebut, SUPER JUNIOR tidak hanya membawakan lagu-lagu dari album terbaru MANGO, tetapi juga lagu-lagu hits lainnya.

Selain di Jakarta, Super Junior akan terus menggelar konser SUPER SHOW 9: ROAD di kota-kota besar di dunia, antara lain Manila, Singapura, Taiwan, Hong Kong, dan Kuala Lumpur.

Jadi, persiapkan diri kalian untuk menemui para oppa dan ahjussi yang akan kembali menggelar konser di Indonesia ini.

Baca Juga: 8 Momen Kebersamaan Jonathan Frizzy dan Ririn Dwi Ariyanti, Bikin Baper!

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Aktris ternama Nikita Willy tampil berbeda dalam perayaan ulang tahun ketiga anak pertamanya, Issa Xander Djokosoetono....

kpop | 09:39 WIB

Aktor asal Korea Selatan, Lee Min Ho, baru-baru ini menjadi sorotan publik Indonesia....

kpop | 14:15 WIB

Selain piscok, Lucas Wong sempat menjajal nasi padang setibanya di Jakarta....

kpop | 16:39 WIB

Tak hanya bernyanyi dan menari, Lucas Wong juga berbincang banyak hal hingga main games....

kpop | 12:04 WIB

Gunjingan soal penampilan Cha Young Joo ramai setelah ia memamerkan potret dirinya ikut bersama sang suami Shin Tae Yong...

kpop | 19:21 WIB

Siap-siap baper, kenalan dengan beberapa pemain drama Dare to Love Me yuk!...

kpop | 12:28 WIB

Drama Chief Detective 1958 tayang hari ini, intip potret Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo yuk!...

kpop | 13:12 WIB

Dramanya sebentar lagi tayang, kenalan dengan karakter Wi Ha Joon dan Jung Ryeo Won yuk!...

kpop | 13:00 WIB

Blood Free sudah menayangkan empat episode perdana, kepoin potret Han Hyo Joo yuk!...

kpop | 14:37 WIB

Bakal tayang di Netflix, kepoin fakta drama Cashero yang menggaet Junho 2PM yuk!...

kpop | 13:37 WIB