Charlie Puth Ungkap Makna Lagu Kolaborasi dengan Jungkook BTS, Bertema LGBT?

Lagu kolaborasi dengan Jungkook BTS ini dicurigai oleh ARMY memiliki makna tentang LGBT.

Senin, 04 Juli 2022 | 21:20 WIB
Profil Charlie Puth (Instagram/charlieputh)

Profil Charlie Puth (Instagram/charlieputh)

Matamata.com - Charlie Puth blak-blakan makna di balik single barunya 'Left and Right', hasil kolaborasi dengan salah satu personil BTS, Jeon Jungkook.

Sebelum dikonfirmasi oleh Charlie Puth, lagu kolaborasi dengan Jungkook BTS ini dicurigai oleh ARMY memiliki makna tentang LGBT.

Pasalnya, Charlie Puth digambarkan berjuang untuk membuat seseorang keluar dari kepalanya dalam video klip musik tersebut. 

Potret Jungkook BTS dan Charlie Puth (Soompi)
Potret Jungkook BTS dan Charlie Puth (Soompi)

Di sisi lain, satu-satunya orang yang ada dalam video tersebut adalah Jungkook BTS.

Adegan tersebut digadang-gadang sebagai bentuk perlambangan cinta sesama jenis alias gay.

Selain itu, lagu 'Left and Right' dirilis pada bulan Juni lalu yang bertepatan dengan perayaan Pride Month. 

Still Cut "Left and Right" Charlie Puth dan Jungkook BTS (Soompi)
Still Cut "Left and Right" Charlie Puth dan Jungkook BTS (Soompi)

Pride Month atau Bulan Kebanggaan jatuh pada bulan Juni yang diperingati setiap tahun sebagai perayaan momen kelompok LGBT.

Asumsi liar ARMY ini akhirnya dikonfimasi oleh sang penyanyi lagu, Charlie Puth. Dalam akun Instagram-nya, dia membagikan tangkapan layar soal LGBT dalam lagunya.

"Karena tidak ada orang lain yang digambarkan selain keduanya, asumsi bahwa kedua pria itu saling mengisi pikiran, yang menurutku bagus," tulis Bryan Latimer.

Unggahan Charlie Puth ini sontak menuai atensi besar dari ARMY, terutama dari para penggemar Jungkook BTS.

Baca Juga: Alvin Faiz Akhirnya Sediakan Waktu untuk Anak Kandung, Henny Rahman Beri Pesan untuk Yusuf

"Udah dikonfirmasi kalau lagunya bercerita tentang gay" tulis serang netizen, "Jangan-jangan dia suka Jungkook," ujar netizen lain, "Dia seperti saya," sambung netizen lainnya.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Aktris ternama Nikita Willy tampil berbeda dalam perayaan ulang tahun ketiga anak pertamanya, Issa Xander Djokosoetono....

kpop | 09:39 WIB

Aktor asal Korea Selatan, Lee Min Ho, baru-baru ini menjadi sorotan publik Indonesia....

kpop | 14:15 WIB

Selain piscok, Lucas Wong sempat menjajal nasi padang setibanya di Jakarta....

kpop | 16:39 WIB

Tak hanya bernyanyi dan menari, Lucas Wong juga berbincang banyak hal hingga main games....

kpop | 12:04 WIB

Gunjingan soal penampilan Cha Young Joo ramai setelah ia memamerkan potret dirinya ikut bersama sang suami Shin Tae Yong...

kpop | 19:21 WIB

Siap-siap baper, kenalan dengan beberapa pemain drama Dare to Love Me yuk!...

kpop | 12:28 WIB

Drama Chief Detective 1958 tayang hari ini, intip potret Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo yuk!...

kpop | 13:12 WIB

Dramanya sebentar lagi tayang, kenalan dengan karakter Wi Ha Joon dan Jung Ryeo Won yuk!...

kpop | 13:00 WIB

Blood Free sudah menayangkan empat episode perdana, kepoin potret Han Hyo Joo yuk!...

kpop | 14:37 WIB

Bakal tayang di Netflix, kepoin fakta drama Cashero yang menggaet Junho 2PM yuk!...

kpop | 13:37 WIB