9 Potret Gong Myung di Luar Drama, Pangeran di Lovers of the Red Sky

Gong Myung kerap mengenakan outfit hitam dalam keseharian, intip potret-potretnya di luar drama.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Senin, 13 September 2021 | 19:30 WIB
Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)

Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)

Matamata.com - Gong Myung kembali menyapa penggemar dengan membintangi drama berjudul Lovers of the Red Sky. Dalam drama tersebut, Gong Myung berperan sebagai Pangeran Yangmyung  yang digambarkan romantis sekaligus kesepian. Drama yang tayang pada Senin dan Selasa tersebut juga dibintangi Kim Yoo Jung dan Ahn Hyo Seop sebagai pemeran utama.

Pangeran Yangmyung  yang diperankan Gong Myung digambarkan sebagai pangeran romantis dan berjiwa bebas. Ia tampak riang di luar, tetapi menyembunyikan kesepian yang mendalam. Awalnya Pangeran Yangmyung  hanya mencintai seni. Namun Hong Cheon Ki yang diperankan Kim Yoo Jung mengubah arah cinta Pangeran Yangmyung .

Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)
Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)

Di balik sosok Pangeran Yangmyung  di drama Lovers of The Red Sky, bagaimana Gong Myung dalam keseharian? Yuk simak potret-potret Gong Myung di luar drama berikut ini.

1. Cute dengan Beanie Hat

Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)
Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)

Gong Myung di luar drama selalu tampil modis. Cowok 27 tahun tersebut tampak cute saat berselfie di depan cermin dengan penampilan simple dilengkapi topi beanie dan kacamata.

Senyum yang menampilkan lesung pipi serta pose dua jari membuat Gong Myung semakin bikin gemas penggemar.

2. Tampil Serba Hitam

Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)
Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)

Gong Myung tampil santai dengan setelan serba hitam. Hanya masker yang dikenakan Gong Myung berwarna putih.

Hitam menjadi salah satu yang difavoritkan Gong Myung mengingat warna monokrom kerap menjadi tema penampilannya di media sosial.

3. Bareng Doyoung NCT

Baca Juga: 7 Potret Kwak Si Yang di Luar Drama, Pangeran Kejam 'Lovers of the Red Sky'

Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)
Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)

Bukan rahasia lagi apabila Gong Myung memiliki adik yang juga berkarier di industri hiburan Korea. Ialah Doyoung, seorang idol dari grup asuhan SM Entertainment, NCT.

Dalam acara penghargaan Mnet Asian Music Awards (MAMA) 2020, Gong Myung dan Doyoung terlihat tampil bersama. Kakak beradik ini juga kompak mengenakan setelan jas hitam dengan style masing-masing.

4. Nonton Film di Rumah

Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)
Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)

Gong Myung tampak santai dengan penampilan tanpa riasan saat berada di rumah. Bintang drama The Bride of Habaek ini juga kembali tampil menggunakan hoodie hitam.

Pose dua ibu jari tangan serta senyum yang diperlihatkannya mengisyaratkan kepuasaan menonton film meski di rumah saja karena situasi pandemi Covid-19.

5. Kebahagiaan Saat Ultah

Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)
Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)

Gong Myung kembali tampil serba hitam saat merayakan ulang tahunnya yang ke-26 pada 26 Mei 2020. Ia tampak bahagia menerima buket bunga warna-warni.

Potret tersebut diambil oleh saudara laki-laki Gong Myung yang mengarah kepada sang adik, Doyoung NCT.

6. Ganteng di Pemotretan

Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)
Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)

Selain menjadi seorang aktor, Gong Myung juga dipercaya sebagai model dari berbagai brand pakaian kenamaan.

Potret Gong Myung dengan senyum menawan saat menjadi model jaket musim dingin ini membuat kaum Hawa rebutan jadi "kekasih" atau "adik ipar"-nya. Ada-ada saja ya!

7. Hadiri Pameran Lukisan

Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)
Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)

Seperti Pangeran Yang Myun yang diceritakan menyukai seni, Gong Myung juga menghabiskan waktu luangnya untuk menghadiri pameran lukisan.

Dengan jaket hitam, celana denim, dan masker putih, Gong Myung tampak menikmati lukisan anjing raksasa di hadapannya.

8. Nikmati Liburan

Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)
Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)

Di sela-sela kesibukan syuting, Gong Myung terlihat menikmati liburan dengan mengunjungi lokasi alam. Dari sebuah jendela, potret Gong Myung diambil dengan latar alam pedesaan menyertai keceriaannya.

Busana serba hitam kembali dipilih Gong Myung dalam kesempatan ini.

9. Hadiri Jumpa Pers

Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)
Potret Gong Myung di Luar Drama (Instagram/@0myoung_0526)

Gong Myung juga tampil dengan celana dan jas hitam dipadu dalaman putih saat tampil di konferensi pers proyek terbarunya. Pose hati yang dibentuk dengan dua jari diperlihatkan Gong Myung sambil tersenyum manis.

Karakter Pangeran Yangmyung  dan Gong Myung di luar drama lebih banyak bedanya daripada kesamaannya ya? Bagaimana pendapatmu? 

Kontributor: Neressa Prahastiwi
×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Aktris ternama Nikita Willy tampil berbeda dalam perayaan ulang tahun ketiga anak pertamanya, Issa Xander Djokosoetono....

kpop | 09:39 WIB

Aktor asal Korea Selatan, Lee Min Ho, baru-baru ini menjadi sorotan publik Indonesia....

kpop | 14:15 WIB

Selain piscok, Lucas Wong sempat menjajal nasi padang setibanya di Jakarta....

kpop | 16:39 WIB

Tak hanya bernyanyi dan menari, Lucas Wong juga berbincang banyak hal hingga main games....

kpop | 12:04 WIB

Gunjingan soal penampilan Cha Young Joo ramai setelah ia memamerkan potret dirinya ikut bersama sang suami Shin Tae Yong...

kpop | 19:21 WIB

Siap-siap baper, kenalan dengan beberapa pemain drama Dare to Love Me yuk!...

kpop | 12:28 WIB

Drama Chief Detective 1958 tayang hari ini, intip potret Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo yuk!...

kpop | 13:12 WIB

Dramanya sebentar lagi tayang, kenalan dengan karakter Wi Ha Joon dan Jung Ryeo Won yuk!...

kpop | 13:00 WIB

Blood Free sudah menayangkan empat episode perdana, kepoin potret Han Hyo Joo yuk!...

kpop | 14:37 WIB

Bakal tayang di Netflix, kepoin fakta drama Cashero yang menggaet Junho 2PM yuk!...

kpop | 13:37 WIB