Kenalan dengan Kwak Dong Yeon, Sosok di Balik Jang Han Seo 'Vincenzo'

Kwak Dong Yeon mendadak populer usai perankan sosok Jang Han Seo di drama Vincenzo.

Senin, 03 Mei 2021 | 21:00 WIB
Kwak Dong Yeon (Instagram.com)

Kwak Dong Yeon (Instagram.com)

Matamata.com - Drama Korea Vincenzo baru saja tamat dengan meraih rating tinggi. Penonton merasa puas dengan akhir episode drama yang dibintangi Song Joong Ki tersebut.

Meski puas, tapi penonton menyayangkan sosok Jang Han Seo yang diperankan Kwak Dong Yeon malah berakhir tragis. Nama Kwak Dong Yeon langsung jadi bahan pembicaraan.

Vincenzo (Instagram/@tvndrama.official)
Vincenzo (Instagram/@tvndrama.official)

Kenalan yuk dengan sosok dibalik pemeran Jang Han Seo!

1. Kelahiran 1997

Kwak Dong Yeon (Instagram.com)
Kwak Dong Yeon (Instagram.com)

Tak banyak yang tahu, Kwak Dong Yeon yang memerankan seorang petinggi perusahaan Babel ternyata masih berusia 23 tahun. Diakui oleh Dong Yeon, wajahnya memang boros.

"Saya hanya berterima kasih kepada orangtua saya karena telah memberi saya wajah dewasa," ujarnya dilansir dari Xsport News.

2. Banyak bintangi drama

Kwak Dong Yeon (Instagram.com)
Kwak Dong Yeon (Instagram.com)

Masih muda, ternyata drama Vincenzo bukan drama pertama yang dibintangi Dong Yeon. Ia memulai debut di dunia akting lewat drama My Husband Got a New Family di tahun 2012.

Namanya mulai disorot saat membintangi drama It's Okay to Not Be Okay yang memerankan sosok orang dengan gangguan jiwa. Ia semakin populer setelah membintangi Vincenzo. Tak cuma ketampanannya yang terpancar, tapi kemampuan aktingnya banyak diacungi jempol.

3. Buat penonton kecewa

Baca Juga: Penonton Puas! Drama Vincenzo Raih Rating Tinggi di Akhir Episode

Kwak Dong Yeon (Instagram.com)
Kwak Dong Yeon (Instagram.com)

Saat menjawab sesi QnA di Instagramnya, Dong Yeon menyebut Jang Han Seo akan berakhir bahagia di akhir episode Vincenzo. Tapi faktanya, Han Seo malah berakhir tragis.

Penonton pun kecewa berat sampai tak percaya lagi dengan ucapan Dong Yeon. "Laki-laki memang tidak bisa dipercaya," tulis penonton Vincenzo.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Aktris ternama Nikita Willy tampil berbeda dalam perayaan ulang tahun ketiga anak pertamanya, Issa Xander Djokosoetono....

kpop | 09:39 WIB

Aktor asal Korea Selatan, Lee Min Ho, baru-baru ini menjadi sorotan publik Indonesia....

kpop | 14:15 WIB

Selain piscok, Lucas Wong sempat menjajal nasi padang setibanya di Jakarta....

kpop | 16:39 WIB

Tak hanya bernyanyi dan menari, Lucas Wong juga berbincang banyak hal hingga main games....

kpop | 12:04 WIB

Gunjingan soal penampilan Cha Young Joo ramai setelah ia memamerkan potret dirinya ikut bersama sang suami Shin Tae Yong...

kpop | 19:21 WIB

Siap-siap baper, kenalan dengan beberapa pemain drama Dare to Love Me yuk!...

kpop | 12:28 WIB

Drama Chief Detective 1958 tayang hari ini, intip potret Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo yuk!...

kpop | 13:12 WIB

Dramanya sebentar lagi tayang, kenalan dengan karakter Wi Ha Joon dan Jung Ryeo Won yuk!...

kpop | 13:00 WIB

Blood Free sudah menayangkan empat episode perdana, kepoin potret Han Hyo Joo yuk!...

kpop | 14:37 WIB

Bakal tayang di Netflix, kepoin fakta drama Cashero yang menggaet Junho 2PM yuk!...

kpop | 13:37 WIB