Penuh Mainan Mewah! Yuk Intip 9 Potret Kamar Anak Tasyi Athasyia

Kamar anak Tasyi Athasyia bener-benar bikin iri nih, yuk intip potretnya!

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Kamis, 30 September 2021 | 06:30 WIB
Tasyi Athasyia dan putrinya. [Instagram/@tasyiiathasyia]

Tasyi Athasyia dan putrinya. [Instagram/@tasyiiathasyia]

Matamata.com - Belakangan nama Tasyi Athasyia menjadi sorotan usai ia mengunggah potret kamar tidur Anak-anaknya yang mewah.

Penasaran seperti apa mewahnya kamar anak-anak Tasyi Athasyia? Matamata.com sudah himpun sederet potret sudut kamar anak Tasyi Athasyia yang dilansir dari kanal YouTube-nya, Tasyi Athasyia berikut ini!

1. Bak Istana

Kamar Anak Tasyi Athasyia. [Youtube/Tasyi Athasyia]
Kamar Anak Tasyi Athasyia. [Youtube/Tasyi Athasyia]

Saudara kembar dari selebgram Tasya Farasya memiliki tiga orang anak dari pernikahannya dengan Syech Zaki pada tahun 2015 silam. Dua orang anaknya adalah laki-laki dan satu orang perempuan. Putri Tasyi Athasyia ini bernama Noora Boschr ini didesain bak istana. Kerennya lagi desain kamar tidur putrinya ini didesain sendiri oleh Tasyi.

2. Dominan Warna Pink dan Emas

Kamar Anak Tasyi Athasyia. [Youtube/Tasyi Athasyia]
Kamar Anak Tasyi Athasyia. [Youtube/Tasyi Athasyia]

Tasyi Athasyia menyukai warna emas, jadi nggak heran kalau kamar anaknya ini juga didominasi warna emas. Selain emas, warna pink dan putih juga menjadi warna yang dipilih untuk kamar Noora.

3. Meja Rias

Kamar Anak Tasyi Athasyia. [Youtube/Tasyi Athasyia]
Kamar Anak Tasyi Athasyia. [Youtube/Tasyi Athasyia]

Sebagai kamar seorang putri, maka tak lengkap jika tak ada meja rias. Maka di sudut ruangan kamar Noora tampak sebuah meja rias kecil berwarna senada dengan warna kamarnya.

4. Penuh Perabot

Kamar Anak Tasyi Athasyia. [Youtube/Tasyi Athasyia]
Kamar Anak Tasyi Athasyia. [Youtube/Tasyi Athasyia]

Kamar Noora sangat lengkap dengan berbagai perabotan, mulai dari meja minum teh, lemari berisi mainan seperti barbie sampai L.O.l Surprise terpajang rapi di kamar Noora.

Baca Juga: Ayu Ting Ting Dituding Jiplak Kontennya, Tasyi Athasyia Beri Respons Begini

5. Perosotan

Kamar Anak Tasyi Athasyia. [Youtube/Tasyi Athasyia]
Kamar Anak Tasyi Athasyia. [Youtube/Tasyi Athasyia]

Ranjang Noora yang berbentuk bak kastil ini diapit oleh tangga di sisi kiri dan perosotan di sisi kanan. Pastinya bangun tidur jadi lebih asyik karena bisa memilih turun lewat tangga atau perosotan.

6. Simpel

Kamar Anak Tasyi Athasyia. [Youtube/Tasyi Athasyia]
Kamar Anak Tasyi Athasyia. [Youtube/Tasyi Athasyia]

Kalau kamar Noora tadi sangat girly dan bak istana, untuk kamar putranya Malik Umar Boschr, Tasyi memilih gaya yang simpel. Tidak terlalu banyak detail khusus untuk kamar putra pertamanya ini. Untuk ranjangnya, Tasyi membuatnya seperti sebuah rumah lengkap dengan hiasan awan di atas atap rumahnya.

7. Dominan Warna Hitam Putih

Kamar Anak Tasyi Athasyia. [Youtube/Tasyi Athasyia]
Kamar Anak Tasyi Athasyia. [Youtube/Tasyi Athasyia]

Kamar Malik dominan dengan warna hitam putih. Di beberapa bagian terlihat corak berwarna cokelat seperti di bagian ranjang tempat tidurnya. Serta beberapa corak warna hijau khususnya di area bermain Malik.

8. Penuh Mainan

Kamar Anak Tasyi Athasyia. [Youtube/Tasyi Athasyia]
Kamar Anak Tasyi Athasyia. [Youtube/Tasyi Athasyia]

Sama seperti kamar Noora, kamar Malik pun penuh dengan mainan. Bedanya mainan milik malik ini kebanyakan adalah Hot Wheels dan Monster Truck. Pajangan berisi koleksi mobil-mobilannya tertata rapi di dinding kamar tidur malik.

9. Meja Belajar

Kamar Anak Tasyi Athasyia. [Youtube/Tasyi Athasyia]
Kamar Anak Tasyi Athasyia. [Youtube/Tasyi Athasyia]


Tak lupa ada juga sebuah meja di tengah ruangan yang bisa digunakan Malik sebagai meja untuk belajar. Meski banyak mainan pastinya jangan sampai lupa buat belajar dong.

Nah itu dia potret kamar anak Tasyi Athasyia yang mewah dan dipenuhi mainan mahal. Menarik dan bisa dijadikan inspirasi untuk desain kamar anak kan?

Kontributor: Safitri Yulikhah
×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Tumbal Darah bukan hanya sekadar kisah tentang ritual setan....

life | 07:30 WIB

AMDUS 2 hadir dengan cerita yang lebih dalam, lebih emosional, dan menjanjikan intensitas yang dua kali lipat menyayat h...

life | 13:59 WIB

Perpaduan Brutal Horor Intens, Drama Kemanusiaan, dan Kritik Sosial dari MAGMA Entertainment....

life | 13:52 WIB

Future Project hadir sebagai wadah pengembangan dan kerja sama produksi yang mendorong karya independen menuju tahap pen...

life | 15:25 WIB

Melalui JAFF Content Market, para kreator akan berkesempatan untuk berinteraksi langsung dengan produser, investor, dan ...

life | 15:16 WIB

Mengelola pengeluaran saat bermain game mobile dapat menjadi tantangan, tetapi dengan strategi yang tepat, Anda dapat me...

life | 13:27 WIB

Film Yakin Nikah berputar pada perjalanan romansa Niken yang dihadapi pilihan antara si pacar: Arya atau si mantan: Gerr...

life | 13:04 WIB

Jika webseries-nya terasa dekat dan personal, versi filmnya akan terasa lebih megah dan sinematik....

life | 11:38 WIB

Film kolaborasi PFN, Rekam Films, dan LGW Singapura ini ajak penonton menyusuri 1.859 km perjalanan menuju pelaminan...

life | 19:32 WIB

Kangen film romantis yang ringan, visualnya manis, dan chemistry-nya bikin hati hangat? Yakin Nikah adalah jawabannya!...

life | 13:37 WIB