6 Potret Natural Seleb Istri Pengusaha, Gak Pakai Make Up?

Sederet selebriti menikahi pria yang berprofesi sebagai pengusaha, bagaimana potret natural mereka?

Yohanes Endra | MataMata.com
Minggu, 27 Juni 2021 | 20:42 WIB
Potret Natural Seleb Istri Pengusaha (Instagram/@therealdisastr)

Potret Natural Seleb Istri Pengusaha (Instagram/@therealdisastr)

Matamata.com - Penampilan merupakan salah satu aspek penting dari kehidupan para selebriti. Dengan riasan atau make up, selebriti bisa menyempurnakan penampilannya agar selalu sedap dipandang mata.

Kali ini, kita akan membicarakan penampilan natural para selebriti yang telah berstatus sebagai istri seorang pengusaha. Meski bergelimang harta, sederet selebriti Tanah Air ini rupanya tak ragu tampil dengan wajah tanpa riasan loh!

Siapa saja selebriti Tanah Air yang berani memperlihatkan potret naturalnya melalui media sosial? Kita intip bareng-bareng, yuk!

1. Ayu Dewi

Potret Natural Seleb Istri Pengusaha (Instagram/@mrsayudewi)
Potret Natural Seleb Istri Pengusaha (Instagram/@mrsayudewi)

Potret natural yang pertama dibagikan Ayu Dewi pada Maret 2021. Ayu Dewi berani menunjukkan wajah natural tanpa menggunakan eyeliner dan pensil alis yang menjadi andalannya sehari-hari.

Ayu Dewi diketahui menikah dengan Regi Datau yang memiliki berbagai usaha, salah satunya katering. Perusahaan katering yang dipimpin Regi Datau pernah menandatangani kontrak untuk menyediakan makanan bagi atlet di Asian Games 2018.

2. Nia Ramadhani

Potret Natural Seleb Istri Pengusaha (Instagram/@ramadhaniabakrie)
Potret Natural Seleb Istri Pengusaha (Instagram/@ramadhaniabakrie)

Nia Ramadhani berani tampil tanpa riasan ketika mengambil libur di tengah aktivitasnya sebagai presenter. Ibu tiga anak ini tanpa ragu memperlihatkan wajahnya tanpa tambahan make up. Cantik banget!

Nia Ramadhani diketahui luas sebagai menantu keluarga konglomerat Bakrie. Suami Nia, Ardi Bakrie, mengelola stasiun televisi serta memiliki bisnis properti berupa apartemen dan hotel bintang lima.

3. Maia Estianty

Baca Juga: 5 Seleb Bollywood Dinikahi Pengusaha Tajir Melintir, Ada Rani Mukerji

Potret Natural Seleb Istri Pengusaha (Instagram/@maiaestiantyreal)
Potret Natural Seleb Istri Pengusaha (Instagram/@maiaestiantyreal)

Maia Estianty membagikan potretnya saat tidur bareng sang putra bungsu, Dul Jaelani. Dalam foto tersebut, Maia terlihat sudah menghapus riasan di wajahnya yang tampak sedikit kemerahan, tetapi tetap cantik.

Seperti diketahui, Maia Estianty telah menikah dengan Irwan Mussry yang merupakan CEO dan Presiden Direktur PT Timerindo Perkasa International (Time International). Usaha yang dirintis ayah Irwan sejak 1978 tersebut telah mempunyai 92 toko di Indonesia.

4. Dian Sastrowardoyo

Potret Natural Seleb Istri Pengusaha (Instagram/@therealdisastr)
Potret Natural Seleb Istri Pengusaha (Instagram/@therealdisastr)

Aktris cantik Dian Sastrowardoyo tampil percaya diri menjalani pemotretan virtual dengan wajah tanpa make up loh! Wajah Dian Sastro dengan atau tanpa make up terlihat tak ada bedanya, sama-sama cantik!

Dian Sastro merupakan istri dari Maulana Indraguna Sutowo, CEO MRA Group. Perusahaan yang dipimpin Indra bergerak di bidang media massa, kuliner, hingga yang memegang lisensi penjualan kendaraan mewah Ferrari.

5. Bunga Zainal

Potret Natural Seleb Istri Pengusaha (Instagram/@bungazainal05)
Potret Natural Seleb Istri Pengusaha (Instagram/@bungazainal05)

Selama pandemi Covid-19, Bunga Zainal memilih tinggal di Pulau Dewata Bali. Dalam kesehariannya, Bunga kerap tampil tanpa riasan seperti dalam potret yang satu ini. Wanita berusia 34 tahun tersebut dinilai semakin tampak muda apabila sedang tidak menggunakan make up, setuju?

Suami Bunga Zainal, Sukhdev Singh, sudah dikenal sebagai produser film dan pemilik rumah produksi Screen Media Films Indonesia. Film yang diproduseri Sukhdev Singh di antaranya Gundala, Hit & Run, Orang Kaya Baru, dan Dreadout.

6. Momo Geisha

Potret Natural Seleb Istri Pengusaha (Instagram/@therealmomogeisha)
Potret Natural Seleb Istri Pengusaha (Instagram/@therealmomogeisha)

Momo Geisha tampil cantik natural jelang ulang tahunnya yang ke-34 belum lama ini. Meski tak menyertakan keterangan 'no makeup', wajah Momo jelas polos tanpa riasan saat berfoto bareng suami serta anak keduanya.

Momo Geisha kini tinggal di Malang, Jawa Timur, mengikuti domisili sang suami yang berprofesi sebagai pengusaha. Suami Momo, Reza Samudra, adalah pengusaha yang bergerak di bidang furniture outdoor. Menurut informasi dari Momo, furniture di perusahaan sang suami memang khusus ekspor ke Eropa dan Amerika.

Bagaimana pendapatmu? Di antara keenam artis yang kita bahas, siapa yang paling cantik tanpa make up guys?

Kontributor: Neressa Prahastiwi
×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB