Luna Maya Pakai Celana Pendek Rp11 Juta, Begini Modelnya

Cuma dipakai jalan-jalan santai, outfit Luna Maya bikin syok pas netizen tahu harganya.

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Jum'at, 18 Juni 2021 | 15:00 WIB
Luna Maya dihipnotis Uya Kuya (Youtube.com)

Luna Maya dihipnotis Uya Kuya (Youtube.com)

Matamata.com - Outfit Luna Maya sering dari merek high-fashion dengan harga luar biasa. Salah satunya adalah celana yang dipakai Luna Maya untuk duduk di pinggir kolam ini. Aktris sekaligus model cantik itu terlihat memakai celana pendek motif bunga dalam foto tersebut.

Luna memadukan celana tersebut dengan atasan model off-shoulder warna putih. Ia juga terlihat membawa tas hitam untuk melengkapi penampilan kecenya kala itu.

Usut punya usut, celana pendek yang dipakai Luna Maya harganya tidak main-main. Hal tersebut diungkap oleh akun Instagram @fashion.lunamaya pada Selasa (15/6/2021).

Celana cantik itu ternyata koleksi merek fesyen mewah milik Stella McCartney. Di situs Farfetch, celana tersebut dibanderol dengan harga USD 745 atau sekitar Rp11,2 juta.

Harga celana pendek Luna Maya selangit. (Instagram/@fashion.lunamaya)
Harga celana pendek Luna Maya selangit. (Instagram/@fashion.lunamaya)

Cukup fantastis untuk harga sebuah celana pendek, bukan? Netizen sendiri memberikan pujian untuk penampilan Luna dalam balutan celana seharga belasan juta itu.

Sebelumnya Luna Maya memang cukup sering kedapatan memakai beragam barang dari merek fesyen ternama yang harganya cukup menguras kantong.

Namun belakangan Luna juga mengaku ingin lebih sederhana dalam memilih produk fesyen. Keinginan tersebut muncul setelah melewati masa-masa pandemi.

Luna Maya ngobrol bareng Maia Estianty (Youtube.com)
Luna Maya ngobrol bareng Maia Estianty (Youtube.com)

"Kayak barang yang kemarin yang kita pikir selama pandemi nih kayak tas-tas gue yang ada di dalam, kalau itu benar-benar bisa berubah jadi cash, gue mendingan jadi cash aja," kata Luna Maya dilansir dari channel YouTube Boy William belum lama ini.

"Kalau gue nggak penting, mau buaya lah kulitnya, mau ini lah, merek itu lah. It's nice to have but now.... gue tuh berubah banget pola pikirnya, jadi sekarang itu seadanya aja," lanjutnya. (Nur Khotimah)

Baca Juga: Digandeng Perusahaan Jepang, Luna Maya Asetkan Karya Digitalnya

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB