Life
3 Artis Ditinggal Mantan Menikah Duluan, Tak Direstui Hingga Selingkuh
Ditinggal mantan menikah duluan, para artis ini tetap happy.

Matamata.com - Menjalin hubungan asmara dengan seorang yang dikasihi tentunya adalah hal membahagiakan. Terlebih jika hubungan tersebut serius dan ingin dibawa ke jenjang pernikahan. Namun, sayangnya tidak semua hubungan berujung pada pernikahan.
Pernikahan merupakan ikatan yang mengikat tidak hanya dua orang yang menikah saja. Tetepi juga dua keluarga besar mereka. Itulah mengapa pernikahan bukan hal mudah untuk dilakukan.
Beberapa artis ini terpaksa berpisah dengan sang kekasih dan gagal menikah. Alasannya pun beragam, mulai dari masalah restu orangtua hingga perselingkuhan.
Nah siapa saja artis yang ditinggal mantan menikah duluan? Yuk simak daftarnya yang MataMata.com rangkum berikut ini.
1. Luna Maya

Artis dan model papan atas Indonesia ini diketahui telah menjalin asmara dengan pengusaha keturunan Jepang, Reino Barack. Sayangnya hubungan cinta keduanya kandas. Putusnya hubungan percintaan mereka ini diketahui publik setelah Luna Maya menggunakan permintaan maaf kepada Reino di Instagram pribadinya.
Perpisahan keduanya ini diduga lantaran tak ada restu dari keluarga Reino. Sementara Reino pernah mengungkapkan kekecewaannya terhadap Luna. Meski penyebab kekecewaannya itu tidak pernah terungkap.
Luna juga sempat menggegerkan publik usai ia menggunggah status "makan teman lagi hits," banyak menduga unggahannya ini untuk menyindir Syahrini yang kemudian dilamar oleh Reyno pada 2018. Dua bulan pasca lamaran, Reino Barack dan Syahrini menikah di Jepang.
Kini Luna Maya masih melajang dan menikmati hidupnya meski ditinggal mantan menikah duluan.
2. Ariel Tatum
![Ariel Tatum [Suara.com/Sumarni]](https://media.matamata.com/thumbs/2019/10/20/80308-ariel-tatum/745x489-img-80308-ariel-tatum.jpg)
Artis populer Indonesia ini juga ditinggal mantan menikah duluan. Ya, mantan kekasih pesepakbola Ryuji Utomo ini ditinggal menikah usai keduanya putus. Ariel dan Ryuji sempat menjalin hubungan jarak jauh lantaran Ryuji terikat kontrak dengan klub divisi dua Thailand.
Setahun setelahnya Ariel dan Ryuji dikabarkan putus usai keduanya menghapus foto masing-masing dari akun Instagram. Pada tahun 2019 akhirnya Ryuji menikah dengan kekasihnya yang sudah ia pacari sejak 2018, Syabrina Ayu.

Natasha Wilona dan Stefan William sempat menjadi pasangan ideal pilihan netizen. Keduanya sama-sama memiliki paras rupawan. Chemistry keduanya saat beradu peran juga sering membuat baper.
Sayangnya hubungan keduanya harus kandas di tengah jalan. Tak hanya kabar putusnya yang mengejutkan, namun karena tak lama setelah putus Stefan justru menikah dengan Celine Evangelista. Sontak saja kabar pernikahan Stefan William dengan Celine Evangelista menjadi sorotan. Bahkan tak sedikit netizen yang menuduh Stefan berselingkuh.
Itulah artis yang ditinggal mantan menikah duluan. Meski para mantan sudah move on dan sudah menikah dengan pilihan barunya, mereka yang ditinggal menikah tetap dapat menjalani kehidupan dengan baik dan fokus pada karirnya.
Kontributor: Safitri Yulikhah
Hot Video
Berita Terkait

Berita Terkini

Indra Lesmana Positif Covid-19, Konser Ditunda hingga Akhir Bulan
Konser Indra Lesmana selanjutnya akan digelar pada Sabtu, 27 Agustus 2022 di Jiexpo Kemayoran, Jakarta.

4 Film Suzzanna di Netflix, Sundel Bolong Hingga Ratu Ilmu Hitam
Suzzanna dikenal sebagai Ratu Film Horor Indonesia.

11 Potret Cantik Putri Candrawati, Istri Ferdy Sambo yang Jadi Saksi Kunci Kasus Penembakan Brigadir J
Putri Candrawati menjadi saksi kunci kasus penembakan Brigadir J.

Profil AKP Rita Yuliana, Polwan Berprestasi yang Diisukan Dekat dengan Ferdy Sambo
Wanita yang lahir pada tahun 1992 ini juga dikenal mahir berbahasa Mandarin.

Tampil Beda, Kaka Slank Bakal Usung Konsep Sepi di Konser 47 Tahun Indra Lesmana
Kaka Slank merasa terhormat atas keterlibatannya dalam konser Indra Lesmana.

Joko Anwar Bongkar Proses Syuting Adegan Rusun Banjir di Pengabdi Setan 2, Marvel Bisa Apa?
Kru film Pengabdi Setan 2: Communion membuat lokasi syuting terendam air.

Pengabdi Setan 2 Tembus 3 Juta Penonton dalam 5 Hari, Joko Anwar Janjikan Hal Ini
Sampai dengan pukul 14:00 WIB di hari keenam sejak dirilis, film horor garapan Joko Anwar ini telah ditonton lebih dari tiga juta orang.

Aksan Sjuman Mengemban Tugas Berat di Konser 47 Tahun Indra Lesmana: Ada Perjudian
Aksan Sjuman harus mengaransemen 30 dari 54 judul lagu di konser 47 tahun Indra Lesmana.

Lirik Lagu "Sudut Memori" - Yura Yunita
Lagu ini dirilis melalui album Tutur Batin (2021).

Akhirnya! Nikita Willy Ajak Baby Izz Pulang Ke Indonesia: Welcome Baby Izz
Hal ini tentunya menjadi momen pertama bagi baby Izz untuk pulang ke tanah kelahiran kedua orang tuanya, yakni Indonesia.