4 Saudara Artis Pindah Agama, Kakak Alyssa Soebandono Ramai Disorot

Ananda Soebandono buka-bukaan kisahnya pindah agama.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Rabu, 16 Desember 2020 | 11:17 WIB
Alyssa Soebandono bersama adik dan kakaknya (Instagram.com/ichasoebandono)

Alyssa Soebandono bersama adik dan kakaknya (Instagram.com/ichasoebandono)

Matamata.com - Para anggota keluarga memiliki keyakinan yang berbeda mungkin saja terjadi karena agama adalah masalah keyakinan pribadi. Seperti kakak Alyssa Soebandono dan sederet artis berikut ini yang memutuskan pindah agama.

Perbedaan itu nggak menjadi penghalang apalagi sampai memutus hubungan keluarga. Mereka tetap mendukung satu sama lain sebagai orang terdekat meskipun tidak semua perbedaan itu mudah pada awalnya.

Dude Harlino dan Alyssa Soebandono. (Instagram/@ichasoebandono)
Dude Harlino dan Alyssa Soebandono. (Instagram/@ichasoebandono)

Kamu penasaran nggak siapa saja saudara artis pindah agama? Yuk kepoin di bawah ini dilansir dari Hops.id.

1. Aydin, Adik Selebgram Ayana Moon

Ayana Moon dan adiknya, Aydin Moon. (Instagram/@xolovelyayana)
Ayana Moon dan adiknya, Aydin Moon. (Instagram/@xolovelyayana)

Adik Ayana Moon, Aydin mengikuti jejak kakaknya menjadi mualaf. Tepatnya pada Juni 2019 silam, selebgram cantik berdarah Korea itu mengumumkan kabar sang adik pindah agama. Dia memposting foto sertifikat milik adiknya yang baru mengucap syahadat dengan bimbingan Federasi Muslim Korea di Seoul Central Mosque.

Hubungan mereka juga semakin dekat sejak sang adik pindah keyakinan. Aydin menjadi imam bagi kakaknya saat mereka salat berjamaah. Momen itu juga membuat mereka banyak bertukar pikiran soal banyak hal. Ayana sempat mengakui kalau menjadi muslim di Korea tidaklah mudah. Namun sekarang dia punya saudara satu iman, jadi dia lebih semangat mempelajari Islam bareng dengan adiknya.

2. Ananda, Kakak Alyssa Soebandono

Alyssa Soebandono bersama adik dan kakaknya (Instagram.com/ichasoebandono)
Alyssa Soebandono bersama adik dan kakaknya (Instagram.com/ichasoebandono)

Usai menikah dengan Dude Herlino, Alyssa Soebandono makin religius. Namun siapa sangka Alyssa ternyata memiliki kakak yang memilih pindah agama. Ananda Soebandono buka-bukaan kisahnya dari seorang muslim menjadi pemeluk Kristen. Pada awal memutuskan pindah agama, dia keluar dari rumah. Hubungannya dengan keluarga pun sempat terputus.

Lalu Pastor memberikan syarat Ananda harus meminta izin keluarga kalau ingin dibaptis. “Sampai akhirnya gue chat adik gue Alyssa gue bilang ‘Ca apa kabar? Mas kangen nih sama kalian, boleh enggak tanggal 28 April, nyokap ulang tahun gue dateng, kita ngobrol’. Icha bilang ‘Mas, okay nanti Icha bantu ya’, adik gue baik nih mau bantuin, tapi sampai sekarang adik gue benar-benar baik sama gue,” ujarnya dalam kanal YouTube DIASPORA TV. Ananda pun disambut pelukan hangat Ica dan ibunya saat pulang ke rumah. Akhirnya, keluarga bisa menerima keputusannya pindah agama.

3. Sultan Djorghi, Adik Thomas Djorghi

Baca Juga: Kakak Pindah Agama Jadi Nasrani, Alyssa Soebandono Sempat Menentang

Sultan Djorghi dan Annisa Trihapsari [Instagram/@djorghisultan]
Sultan Djorghi dan Annisa Trihapsari [Instagram/@djorghisultan]

Karena salah satunya pindah agama jadilah kakak beradik artis Sultan Djorghi dan Thomas Djorghi punya keyakinan berbeda. Lahir dari keluarga non muslim, Sultan Djorghi memutuskan jadi mualaf karena mendengar suara azan. “Saya merasa tenang, karena azan Subuh itu beda dengan azan-azan lainnya. Saya bisa langsung tidur kalau habis dengar azan Subuh. Pelan-pelan saya belajar. Akhirnya saya yakin bahwa keyakinan saya adalah muslim,” kata Sultan Djorghi dilansir dari CumiCumi.

Beruntungnya, keluarga mendukung keputusan Sultan pindah agama. “Pertama kali belajar Surat Al Fatihah. Itu yang ngajarin almarhum Ustaz Jefri. Waktu itu beliau belum jadi ustaz,” ujar Sultan Djorghi .

4. Steve Emmanuel, Kakak Karenina Sunny

Artis Steve Emmanuel. [Instagram]
Artis Steve Emmanuel. [Instagram]

Aktor Steve Emmanuel pernah dikabarkan menjadi seorang mualaf. Namun, agama yang kini dianutnya menjadi tanda tanya karena dia mengaku seorang Nasrani kepada majelis hakim saat sidang narkoba tahun 2019 lalu. Sebagai saudara, Karenina Sunny Salim menjawab soal kabar pindah agama artis ‘Siapa Takut Jatuh Cinta’ itu. “Karena kalau enggak jawab sesuai KTP… Yang jelas kalau di sidang harus sesuai KTP,” kata Miss Indonesia 2009 itu kepada MataMata.com.

Lalu adik pun menjawab soal agama yang dianut Steve Emmanuel saat ini. “Tapi kalau soal itu (agama Steve) tanya sendiri. Karena agama itu kan privat,” kata Karenina Sunny. Dia pun menghargai pilihan keyakinan kakaknya. “Tapi yang saya tahu, dia pernah masuk Islam. Yang saya tahu, dia juga percaya sama Allah,” tuturnya.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Temukan 5 kulkas terbaik untuk rumah yang tahan lama. Bahas masalah umum, teknologi wajib, komponen penting, dan rekomen...

life | 14:05 WIB

Melalui pameran ini, pengunjung diajak menelusuri jejak bunyi, nada, dan gambar yang membentuk identitas estetika Miles ...

life | 13:32 WIB

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB