Biasa Main Gitar, Sandy Canester Coba Instrumen Piano di Lagu Baru

"Gue belum pernah merilis singel dengan piano, pasti gue main gitar kan," ucap Sandy Canester.

Yoeni Syafitri Sekar Ayoe | MataMata.com
Jum'at, 09 Oktober 2020 | 18:50 WIB
Sandy Canester (MataMata.com/Herwanto)

Sandy Canester (MataMata.com/Herwanto)

Matamata.com - "Sedih" adalah lagu terbaru Sandy Canester yang baru diluncurkan. Dibanding karya-karya sebelumnya, pelantun "Telepon Aku" ini membalut musiknya dengan nuansa yang cukup berbeda. Lagu "Sedih" dibalut dengan instrumen piano, beda dengan aransemen Sandy Canester yang melekat dengan gitar akustik. 

Sandy Canester menceritakan alasannya memilih piano sebagai pengiring karya lagu terbarunya pada MataMata.com.  "Karena awal pembuatan lagunya memang gue pakai piano. Jadi gue bikin lagunya pakai piano," kata penyanyi Sandy Canester, saat bertandang ke kantor MataMata.com, Jumat (9/10/2020).

Sandy Canester (MataMata.com/Herwanto)
Sandy Canester (MataMata.com/Herwanto)

Sebenarnya, instrumen gitar akustik sudah dicoba Sandy Canester di lagu "Sedih". Namun dia merasa lebih pas dengan piano ketika didengarkan.  "Kayaknya nuasanya akan berasa lebih atau berasa sedihnya itu ya kalau main piano, seperti versi aslinya," ujar Sandy Canester.

Selain itu, alasan Sandy Canester memilih piano lantaran ia ingin mencoba sesuatu yang baru dan berbeda. "Gue belum pernah merilis singel dengan piano, pasti gue main gitar kan," ucap lelaki 40 tahun ini. "Semoga yang mendengarkan lagu sedih bisa bertemu dengan kekasihnya. Jadi sebelum bahagia harus sedih dulu," tuturnya.

Seperti diketahui, lagu "Sedih" terinspirasi dari kisah cinta Sandy Canester, lagu tersebut menceritakan seseorang yang selalu dibayang-bayangi oleh kenangan yang tidak bisa dihindari. Akhir lagu ini mengisahkan kenangan yang selalu datang di manapun sampai ada kata menyerah. 

Sandy Canester (MataMata.com/Herwanto)
Sandy Canester (MataMata.com/Herwanto)

Karena hampir semua manusia pernah merasakan kesedihan, menurut Sandy muatan lagunya itu sangat relevan. Sekedar informasi, lagu "Sedih"sudah dapat didengar di berbagai layanan streaming musik digital. Video lirik dan video klip dari lagu itu pun dapat disaksikan di YouTube. [Herwanto]

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Temukan 5 kulkas terbaik untuk rumah yang tahan lama. Bahas masalah umum, teknologi wajib, komponen penting, dan rekomen...

life | 15:16 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB

Perjalanan Iko Uwais membawanya pada babak baru, menjadi sutradara dan aktor dalam film terbarunya, Timur....

life | 10:06 WIB

Film yang menjadi debut layar lebar Bunda Corla ini mendapat sambutan hangat dari penonton yang memenuhi studio....

life | 20:00 WIB