Tayang Malam Ini, Sinopsis Film Bait 3D

Film asal Australia-Singapura yang rilis pada 2012 ini menampilkan Phoebe Tonkin, Xavier Samuel, Julian McMahon hingga Sharni Vinson.

Linda Rahmadanti | MataMata.com
Jum'at, 24 Juli 2020 | 15:50 WIB
Poster film Bait 3D

Poster film Bait 3D

Matamata.com - Nanti malam, Jumat (24/7) Film Bait 3D akan tayang di bioskop Trans TV pukul 23.30 WIB. Sebelum itu, simak dulu yuk sinopsis Film Bait 3D

Film  asal Australia-Singapura yang rilis pada 2012 ini menampilkan Phoebe Tonkin, Xavier Samuel, Julian McMahon hingga Sharni Vinson.

Poster film Bait 3D
Poster film Bait 3D

Mengucurkan budget US$ 20 juta, Bait 3D cukup membuat film ini balik modal dengan pendapatan bioskop secara global berkisar US$ 32,5 juta.

Termasuk prestasi lainnya dengan masuk di jajaran film festival dunia. Bait menjadi salah satu film yang juga tayang di Venice Film Festival.

Sinopsis Bait 3D

Film ini diawali dengan penjaga pantai Josh (Xavier Samuel) yang sedang mabuk kemudian dibangunkan oleh kawannya, Rory (Richard Brancatisano).

Tiba-tiba sebuah insiden terjadi di laut. Seorang pria diterkam hiu dan Rory mencoba menyelamatkannya. Alih-alih selamat, penjaga pantai itu ikut tewas dan temannya Josh terlambat membantunya.

Setahun kemudian, Josh memutuskan pindah kerja dan menjadi karyawan supermarket. Namun tanpa diduga ada gelombang tsunami yang menyapu bersih area tersebut. Josh bersama pegawai lain dan pembeli hanyut terbawa arus di area supermarket.

Salah satu adegan film Bait 3D
Salah satu adegan film Bait 3D

Dalam keadaan genting, muncul hiu putih setinggi 3,6 meter di supermarket. Hewan itu ternyata terdampar karena gelombang tsunami.

Di saat itu, mereka yang berada di swalayan bekerja sama menyelamatkan diri dari hiu putih dan bencana air dari tsunami itu. Sebagai mantan penjaga pantai, Josh mengatur strategi. (Rena Pangesti)

Baca Juga: Sinopsis Drakor The K2, Ini Link Streaming Gratisnya

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Banyak individu mengalami hambatan dalam proses pengajuan pinjaman....

life | 20:43 WIB

Ultraverse Festival 2026 dengan Layanan XL Ultra 5G+ menghadirkan konser serentak di tiga kota dengan satu alur pertunju...

life | 11:43 WIB

Banyak tips yang dapat membantu Anda menikmati Bandung dengan anggaran terbatas....

life | 08:00 WIB

Deretan mesin cuci Panasonic ini menjadi pilihan ideal bagi keluarga yang mengutamakan kebersihan maksimal, teknologi mo...

life | 16:03 WIB

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB