Pengacara Benarkan Rey Utami Kini Berhijab

Sang pengacara mengatakan bahwa Rey Utami sudah beberapa bulan memakai hijab.

Linda Rahmadanti | MataMata.com
Selasa, 15 Oktober 2019 | 09:00 WIB
Rey Utami berhijab. (YouTube)

Rey Utami berhijab. (YouTube)

Matamata.com - Kurang lebih tiga bulan mendekam di penjara karena kasus ikan asin, Rey Utami kini berhijab. Hal tersebut dibenarkan oleh pengacara barunya, Insank Nasrudin.

"Kalau saya lihat biasa saja (penampilan Rey). Mungkin karena beliau herhijab selama di rutan. Sudah lama, kurang lebih beberapa bulan ini," kata Insank Nasrudin, usai menjenguk kliennya di Mapolda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Senin (14/10/2019).

Menurutnya penampilan baru Rey Utami tersebut untuk memenuhi kawajibannya sebagai seorang muslimah. Istri Pablo Benua itu sebelumnya dikenal kerap tambil seksi.

"Rey kan muslim. Orang berhijab kan memang itu aturannya," ujar Insank.

Rey Utami [Instagram]
Rey Utami [Instagram]

Sehingga kata Insank, Rey Utami tak perlu alasan khusus untuk menjadi sosok yang lebih baik.

"Wajar saja pakai hijab. Nggak perlu ada alasan, alasan cuma sama Tuhan," tutur Insank.

Seperti diketahui, Rey Utami bersama suami, Pablo Benua jadi tersangka dalam kasus video yang menampilkan Galih Ginanjar. Di video tersebut, Galih Ginanjar cerita soal masalah pribadi dengan mantan istrinya, Fairuz A Rafiq. Video yang belakangan disebut ikan asin itu kemudian menjadi heboh dan membuat Galih Ginanjar, Rey Utami dan Pablo Benua jadi tersangka. Dalam video tersebut Rey Utami sebagai hots, sementara Pablo ikutan jadi tersangka karena pemilik channel YouTube. (Evi Ariska)

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Aktor Ringgo Agus Rahman mengaku antusias mendapatkan tantangan baru memerankan sosok ayah dengan dua putri dalam film t...

life | 08:15 WIB

Happy Catchy Studio menegaskan bahwa seluruh proses pengembangan Didi Kempot AI dilakukan dengan pengawasan ketat dari k...

life | 10:16 WIB

Pameran ini menjadi momentum penting untuk menegaskan bahwa kebudayaan bukan sekadar warisan masa lalu, melainkan ruang ...

life | 10:15 WIB

Acara ini berfokus pada transformasi pengaruh digital menjadi bisnis yang berkelanjutan dan berjangka panjang, dengan te...

life | 14:37 WIB

Iko Uwais tidak hanya tampil sebagai pemeran utama, tetapi juga memulai debutnya sebagai sutradara....

life | 12:02 WIB

Debut Single Kumara, Dari Ketiadaan, dapat dinikmati di berbagai streaming platform mulai tanggal 19 Desember 2025....

life | 13:49 WIB

Perjalanan Iko Uwais membawanya pada babak baru, menjadi sutradara dan aktor dalam film terbarunya, Timur....

life | 10:06 WIB

Film yang menjadi debut layar lebar Bunda Corla ini mendapat sambutan hangat dari penonton yang memenuhi studio....

life | 20:00 WIB

Saksikan dinamika keluarga yang relatable dibalut komedi dan drama yang menguras emosi, kini sudah di seluruh bioskop In...

life | 14:38 WIB

Bunda Corla tampil di film komedi keluarga Mertua Ngeri Kali....

life | 17:39 WIB