Sinopsis Castaway Diva, Rom-Com Baru Park Eun Bin dengan Chae Jong Hyeop dan Cha Hak Yeon

Bakal tayang di Netflix, simak sinopsis Castaway Diva yang dibintangi oleh Park Eun Bin yuk!

Yohanes Endra | MataMata.com
Kamis, 13 Juli 2023 | 20:01 WIB
Sinopsis Castaway Diva (Instagram/netflixkcontent)

Sinopsis Castaway Diva (Instagram/netflixkcontent)

Matamata.com - Aktris cantik Park Eun Bin siap menyapa penggemar lewat drama Korea baru yang bergenre komedi romantis. Inilah sinopsis Castaway Diva, drama barunya yang bakal tayang tahun ini.

Dikenal juga dengan Diva of the Deserted Island (judul literal), Castaway Diva adalah rom-com baru karya penulis Park Hye Ryun dari While You Were Sleeping dan Start-Up. Selain Park Eun Bin, drama yang akan tayang di tvN dan Netflix ini juga menggaet Chae Jong Hyeop, Kim Hyo Jin, Cha Hak Yeon, dan Kim Joo Heon.

Sinopsis Castaway Diva (Kolase Instagram/@eunbining0904/@chaejh_/@hyojin__0705/@achahakyeon/@@zu_hun_kim)
Sinopsis Castaway Diva (Kolase Instagram/@eunbining0904/@chaejh_/@hyojin__0705/@achahakyeon/@@zu_hun_kim)

Nggak usah berlama-lama lagi, langsung saja kita intip sinopsis Castaway Diva yang menarik di bawah ini. Kepoin juga ulasan soal karakternya melansir dari Soompi dan sumber lainnya. Mari kita cekidot bareng!

Sinopsis Castaway Diva

Sinopsis Castaway Diva (Instagram/@tvn_drama)
Sinopsis Castaway Diva (Instagram/@tvn_drama)

Castaway Diva atau Diva of the Deserted Island adalah drama komedi romantis yang mengikuti kisah Seo Mok Ha (Park Eun Bin), gadis muda yang terdampar di pulau terpencil saat dalam perjalanan ke Seoul untuk mengikuti audisi menjadi penyanyi. Ini adalah kolaborasi sutradara Oh Choong Hwan dan penulis Park Hye Ryun setelah While You Were Sleeping dan Start-Up.

Drama ini banjir bintang dengan akting solid yaitu Park Eun Bin, Chae Jong Hyeop, Kim Hyo Jin, Cha Hak Yeon, dan Kim Joo Heon. Castaway Diva dijadwalkan tayang perdana pada paruh kedua tahun 2023 melalui tvN dan Netflix.

Pemain Castaway Diva

Sinopsis Castaway Diva (Instagram/@eunbining0904)
Sinopsis Castaway Diva (Instagram/@eunbining0904)

Park Eun Bin akan memainkan peran Seo Mok Ha, gadis muda yang diselamatkan dari pulau terpencil setelah 15 tahun. Seo Mok Ha berusaha menyesuaikan diri di dunia yang sama sekali baru dan asing. Dalam situasi itu, Seo Mok Ha tidak pernah kehilangan tawa dan bahkan masih mengejar mimpinya menjadi seorang diva.

Chae Jong Hyeop memerankan Kang Bo Geol, PD penyiaran yang bertanggung jawab atas program variety musik. Saat melakukan pekerjaan sukarela, Kang Bo Geol menemukan Seo Mok Ha yang terdampar di pulau terpencil selama 15 tahun. Nasib mereka akan saling terkait satu sama lain.

Sinopsis Castaway Diva (Instagram/@channel.ena.d)
Sinopsis Castaway Diva (Instagram/@channel.ena.d)

Kim Hyo Jin bergabung di drama ini sebagai Yoon Ran Joo, wanita yang pernah menjadi bintang top yang glamor, tetapi kini menjadi selebriti yang terlupakan. Meski takut gagal untuk menghadapi tantangan baru, hidup Yoon Ran Joo berubah saat bertemu Seo Mok Ha yang merupakan penggemar beratnya.

Baca Juga: Romantis bak Adegan Drama Korea, Intip 12 Potret Kiky Saputri dan Suami di Busan

Cha Hak Yeon akan menjelma menjadi kakak laki-laki Kang Bo Geol yang bernama Kang Woo Hak. Dia bekerja sebagai reporter di departemen Urusan Sosial Kantor Berita YGN. Kang Woo Hak yang penuh semangat dan punya rasa ingin tahu yang besar sangat menyayangi keluarganya.

Sinopsis Castaway Diva (Instagram/@hyojin__0705)
Sinopsis Castaway Diva (Instagram/@hyojin__0705)

Kim Joo Heon akan menjadi Lee Seo Joon, CEO dari perusahaan hiburan yang menaungi Yoon Ran Joo. Pria dengan latar belakang dan karakter yang hebat ini berhasil mengembangkan one-man agency menjadi perusahaan hiburan besar.

Alasan Nonton Castaway Diva

Sinopsis Castaway Diva (Instagram/@achahakyeon)
Sinopsis Castaway Diva (Instagram/@achahakyeon)

Castaway Diva wajib ditonton kalau kamu suka nonton drama While You Were Sleeping dan Start-Up karena penulis naskah dan sutradaranya sama. Apalagi para pemerannya ciamik semua dan sama-sama pernah bergabung di drama hits.

Ini adalah drama baru Park Eun Bin usai kesuksesan The King's Affection tahun 2021 dan Extraordinary Attorney Woo tahun 2022. Chae Jong Hyeop yang belum lama ini menamatkan Unlock My Boss dan jadi guest role di See You in My 19th Life juga punya drama baru lainnya yaitu Is It a Coincidence.

Sinopsis Castaway Diva (Instagram/@zu_hun_kim)
Sinopsis Castaway Diva (Instagram/@zu_hun_kim)

Kim Hyo Jin tahun lalu sukses lewat The Good Detective 2, sementara Cha Hak Yeon baru curi atensi di Joseon Attorney: A Morality. Sementara itu, Kim Joo Heon yang ikut membintangi Big Mouth dan Extraordinary Attorney Woo baru-baru ini menamatkan Dr. Romantic 3 dan siap bergabung di When the Stars Gossip.

Itu dia sinopsis Castaway Diva, drama komedi romantis terbaru Park Eun Bin bareng Chae Jong Hyeop, Cha Hak Yeon, dan lainnya. Drama ini siap rilis pada paruh kedua tahun 2023 di tvN dan Netflix. Tunggu informasi selanjutnya soal tanggal mainnya ya!

Kontributor: Yoeni Syafitri Sekar Ayoe
×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Aktris ternama Nikita Willy tampil berbeda dalam perayaan ulang tahun ketiga anak pertamanya, Issa Xander Djokosoetono....

kpop | 09:39 WIB

Aktor asal Korea Selatan, Lee Min Ho, baru-baru ini menjadi sorotan publik Indonesia....

kpop | 14:15 WIB

Selain piscok, Lucas Wong sempat menjajal nasi padang setibanya di Jakarta....

kpop | 16:39 WIB

Tak hanya bernyanyi dan menari, Lucas Wong juga berbincang banyak hal hingga main games....

kpop | 12:04 WIB

Gunjingan soal penampilan Cha Young Joo ramai setelah ia memamerkan potret dirinya ikut bersama sang suami Shin Tae Yong...

kpop | 19:21 WIB

Siap-siap baper, kenalan dengan beberapa pemain drama Dare to Love Me yuk!...

kpop | 12:28 WIB

Drama Chief Detective 1958 tayang hari ini, intip potret Choi Woo Sung dan Yoon Hyun Soo yuk!...

kpop | 13:12 WIB

Dramanya sebentar lagi tayang, kenalan dengan karakter Wi Ha Joon dan Jung Ryeo Won yuk!...

kpop | 13:00 WIB

Blood Free sudah menayangkan empat episode perdana, kepoin potret Han Hyo Joo yuk!...

kpop | 14:37 WIB

Bakal tayang di Netflix, kepoin fakta drama Cashero yang menggaet Junho 2PM yuk!...

kpop | 13:37 WIB