Via Vallen Ungkap Banyak Pria Ngaku Jadi Suaminya: Serem!

Begini cerita Via Vallen soal kegilaan pria-pria yang mengaku jadi suaminya.

Tinwarotul Fatonah | MataMata.com
Rabu, 17 Maret 2021 | 15:26 WIB
Via Vallen pakai jersey Manchester United. (Instagram/viavallen)

Via Vallen pakai jersey Manchester United. (Instagram/viavallen)

Matamata.com - Via Vallen mengungkapkan kalau dirinya sering mendapatkan pesan langsung (DM) di Instagramnya dari pria-pria yang mengaku sebagai suaminya.

Hal ini diceritakannya saat menjadi bintang tamu di podcast Deddy Corbuzier yang tayang pada Rabu (17/3/2021).

Awalnya Via Vallen dan Deddy Corbuzier membicarakan soal netizen-netizen yang merasa tahu segalanya tentang artis idolanya. Bahkan mereka merasa sangat memiliki sang artis.

"Ada yang ngaku suami loe nggak?" tanya Deddy.

Via Vallen. (YouTube/Deddy Corbuzier)
Via Vallen. (YouTube/Deddy Corbuzier)

"Aduh banyak banget, banyak banget Mas Ded," ungkap Via Vallen disambut tawa Deddy Corbuzier.

Lebih lanjut Via Vallen menceritakan isi DM dari pria-pria yang mengaku sebagai suaminya itu.

"Misalnya aku habis bikin Story apa gitu. Kayak seolah-olah dia itu ngobrol sama aku gitu lho," beber Via.

"Nah kan, serem nggak sih?" tanya Deddy yang langsung disetujui pelantun "Sayang" ini.

Netizen-netizen iseng itu juga yang terkadang membuat Via Vallen jadi males membuat Story Instagram atau postingan.

Hanya saja dirinya tetap membuat postingan karena banyak fans dirinya yang merindukannya.

Baca Juga: Viral Manchester United Unggah Foto Via Vallen: Fix Adminnya Mang Edi!

Pedangdut 29 tahun ini bahkan mengatakan kalau pria yang pernah membakar mobilnya juga mengaku sebagai suami Via Vallen.

Via Vallen. (YouTube/Deddy Corbuzier)
Via Vallen. (YouTube/Deddy Corbuzier)

Meski tak menggubrik omongan melantur pria yang kini jadi tersangka, Via menegaskan tak mau kalau orang itu disebut sebagai fansnya.

Bagi Via Vallen, fansnya yang bernama Vianisty tak akan melakukan hal merugikan seperti membakar mobil miliknya. Fansnya malah justru selalu melindunginya.

×
Zoomed
Berita Terkait TERKINI

Pusakarya, album perayaan 8 tahun karya Ndarboy Genk yang spesial dengan elemen orkestra....

dangdut | 23:16 WIB

Dandan ala Kim Ji Won di Queen of Tears, kecantikan Ayu Ting Ting curi perhatian!...

dangdut | 14:46 WIB

"Dua tiga katak melompat, Siapa cepat dia dapat," tulis Gilga Sahid seperti menggoda Happy Asmara....

dangdut | 15:25 WIB

Tisya Erni juga pernah mengaku digoda Sule yang kala itu masih berstatus sebagai suami Nathalie Holscher. Simak profil d...

dangdut | 15:19 WIB

Lantas siapa sebenarnya sosok pedangdut yang dipinang dengan uang panai Rp2 miliar ini? Simak profil Putri Isnari yang d...

dangdut | 15:03 WIB

Nikita Mirzani menyapa Saipul Jamil dengan ramah sambil menyinggung berita penangkapan sang pedangdut yang ramai dibicar...

dangdut | 16:02 WIB

Sebagai informasi, beberapa waktu lalu publik dihebohkan dengan video penangkapan Saipul Jamil dan asistennya....

dangdut | 11:23 WIB

Bella Bonita nampak sangat senang dengan penampilan Denny Caknan berambut panjang....

dangdut | 21:33 WIB

Indah Sari mengatakan Dewi Perssik membuat pernyataan tersebut hanya untuk konten TikTok. Sebab, Rully memang suka dieks...

dangdut | 16:03 WIB

Saipul Jamil menganggap tindakan Rully kencan dengan wanita lain wajar semata....

dangdut | 14:58 WIB